Sukses

Sinopsis Film 6/45, Saat Tentara Korsel dan Korut Rebutan Tiket Lotre

Film 6/45 yang bercerita tentang perebutan lotre antara tentara Korsel dan Korut resmi tayang di Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta - Industri perfilman Korea Selatan pada tahun 2022 ini kembali merilis sebuah film baru dengan latar belakang kisah antara tentara Korsel dan Korea Utara yang bertajuk 6/45 (Yuksao).

Bukan soal perang, kepentingan politik, maupun cerita serius lainnya, film 6/45 ini justru memiliki genre komedi yang mengisahkan tentang para tentara dari Korsel dan Korut yang berebut kertas lotre senilai 5.7 milyar won saat sedang bertugas di garis demarkasi.

Awal mula film ini dibuka dengan adegan baku tembak ke arah langit yang dilontarkan oleh pihak Korea Selatan dan Korea Utara di garis perbatasan.

Namun, bukan tembakan yang sesungguhnya, Korea Utara justru hanya menggunakan sound effect tembakan yang dibantu oleh pengeras suara. Akan tetapi, pihak Selatan menganggap suara tersebut benar-benar suara tembakan.

Kemudian, adegan dilanjutkan dengan Cheon Woo (Go Kyung Pyo), seorang sersan dari militer korsel yang membeli sebuah tiket lotre.

Tanpa ia duga, ternyata dewi fortuna sedang berpihak padanya. Tiket lotre senilai 5.7 milyar won ini berhasil dimenangkan olehnya.

Namun sayang, tiket tersebut harus terbang tertiup angin dan secara tak sengaja melintasi garis batas demarkasi hingga masuk ke wilayah Korea Utara.

Dari sanalah perebutan tiket lotre penuh drama antara pihak Korsel yang dipimpin oleh Cheon Woo (Go Kyung Pyo) dan pihak Korut yang diketuai oleh Yong Ho (Lee Yi Kyung) dimulai.

2 dari 4 halaman

Pemeran Film 6/45

Di balik suksesnya film 6/45 yang berhasil mengundang gelak tawa dari para penonton, tentu saja ada sederet aktor dan aktris yang bekerja keras untuk menampilkan yang terbaik dalam film tersebut.

Berikut daftar aktor dan aktris yang memerankan film 6/45:

Tim militer Korea Selatan: Park Cheon Woo (Go Kyung Pyo), Kapten Kang Eun Pyo (Eum Moon Suk), Kim Man Cheol (Kwak Dong Yeon), Komandan Batalion (Lee Jun Hyuk).

Tim militer Korea Utara: Ri Young Ho (Lee Yi Kyung), Ri Yeon Hee/adik Ri Young Ho (Park Se Wan), Choi Seung Il (Lee Soon Won), Bang Cheol Jin (Kim Min Ho), Kim Gwang Cheol (Yoon Byung Hee).

3 dari 4 halaman

Tayang Perdana di Indonesia

Dikutip dari akun Twitter resmi milik CBI Pictures, film ini secara resmi telah rilis dan tayang di bioskop Indonesia melalui CGV pada 19 Oktober 2022 kemarin.

Hingga kini, film 6/45 masih bertengger manis di layar kaca Indonesia apabila para penonton ingin menonton kembali film komedi tersebut di bioskop.

Banyak dari warganet yang telah menonton kemudian meninggalkan ulasan mereka di kolom komentar dari teaser film 6/45 di YouTube CBI Pictures.

“Pliiisss pada nonton ini karena memang selucu itu!!! Sampe bikin capek ketawa,” tulis seorang warganet.

“Ini kocak banget! Please nonton guys!” tulis warganet lainnya.

“Habis nonton ini di CGV, ketawa ngakak hahaha,” timpal warganet lainnya.

4 dari 4 halaman

Mirip Aktor Indonesia

Karakter Choi Seung Il yang diperankan oleh Lee Soon Won tengah diperbincangkan oleh beberapa warganet disalah satu akun menfess Twitter @kdrama_menfess.

Menurut beberapa warganet, sosok Lee Soon Won ini terlihat mirip sekali dengan salah satu aktor asal Indonesia, yakni Pandji Pragiwaksono.

Saat memerankan karakternya di film 6/45 dan menunjukkan beberapa mimik lucu, membuat sosok Lee semakin terlihat mirip dengan Pandji.

Unggahan pengirim anonim yang mengatakan bahwa Lee sangat mirip dengan Pandji ini disetujui oleh warganet melalui kolom balasan.

“Lah iya juga ya, pas nonton ini enggak ngeh,” tulis seorang warganet.

“Nah iya kan nder mirip bang Pandji,” timpal warganet lainnya.