Liputan6.com, Jakarta - Piala Dunia 2022Â Qatar baru saja dimulai pada Minggu 20 November 2022.Â
Beberapa negara telah mengumumkan skuad resmi mereka untuk turnamen ini dan para penggemar sepak bola di seluruh dunia sedang menunggu tim kebanggaan mereka untuk memulai aksinya.
Ajang Piala Dunia 2022 Qatar merupakan salah satu event olahraga terbesar di dunia dengan jutaan penggemar yang akan terus memadati stadion dengan berbagai macam aksi yang dilakukan demi menunjukan kecintaan mereka terhadap sepak bola.
Advertisement
Olahraga ini juga telah menghasilkan banyak legenda dan pemain kelas dunia yang menunjukan kemampuan luar biasa mereka.
Para pemain pun mempunyai pengaruh yang sangat besar, khususnya dalam perkembangan sepak bola itu sendiri.
Piala Dunia juga menjadi titik balik dan tempat tertinggi dalam olahraga sepak bola untuk menunjukan kekuatan setiap negara dan kehebatan setiap pemain yang dimiliki.
Lewat Piala Dunia juga para legenda menunjukan kemampuan mereka dan ajang pembuktian bahwa mereka memang layak untuk disebut sebagai legenda.
Setiap pemain sepak bola pastinya bermimpi mewakili negaranya dalam turnamen terbesar di dunia sepak bola.
Tanpa memandang usia, sejumlah pesepak bola yang sudah berumur kemungkinan akan menjadikan Piala Dunia 2022 di Qatar menjadi laga Piala Dunia terakhir mereka.
Meskipun usia mereka sudah tidak lagi, pengamalan dan kemampuan mereka masih menjadi ancaman yang menakutkan.
Mengutip dari laman Sports Keeda, Senin (21/11/2022) berikut enam daftar pemain tertua di Piala Dunia 2022 di Qatar:
1. Cristiano Ronaldo (Portugal) - 37 Tahun
Ketika ia memimpin timnya dalam piala dunia di Qatar, Cristiano Ronaldo akan bergabung dengan daftar pemain elit yang telah bermain di lima Piala Dunia yang berbeda.
Ini kemungkinan besar akan menjadi Piala Dunia terakhir Ronaldo, karena ia memasuki turnamen empat tahunan sebagai pencetak gol terbanyak dalam sepak bola internasional pria (117).
Ronaldo akan memimpin barisan untuk Portugal di Piala Dunia FIFA 2022 dan akan berharap untuk membawa pulang trofi kemenangan yang sangat diharapkan penggemar.
Advertisement
2. Thiago Silva (Brasil) - 38 Tahun
Bek tengah veteran tim Chelsea dan Brasil, Thiago Silva akan berusaha untuk membawa semua pengalamannya ke depan di Piala Dunia 2022 Qatar.
Meskipun sudah berusia 38 tahun, Silva terus menjadi pemain yang dominan di jantung pertahanan baik untuk klub maupun negara.
Ia akan menunjukan setiap kemampuan dan pengalaman yang dimiliki untuk membawa pulang piala kebanggaan.
3. Dani Alves (Brasil) - 39 Tahun
Dani Alves akan menjadi pemain tertua Brasil di Piala Dunia 2022 dan ia juga akan menjadi pemain Brasil tertua yang pernah tampil di Piala Dunia Qatar 2022.
Rekor ini sebelumnya dipegang oleh Djalma Santos, yang bermain di Piala Dunia 1966 pada usia 37 tahun.
Bek kanan ikonik ini sebelumnya berpartisipasi dalam tiga Piala Dunia, tetapi tidak menjadi bagian dari tim untuk edisi Piala Dunia pada 2018 karena cedera.
Advertisement
4. Eiji Kawashima (Jepang) - 39 Tahun
Kiper veteran Eiji Kawashima, yang akan berusia 40 tahun pada Maret 2023, namun Ia tetap masuk dalam skuad Jepang untuk Piala Dunia 2022.
Dia telah menjadi kiper pilihan pertama Jepang selama 12 tahun dan tampil mengesankan di Piala Dunia 2018.
Kawashima kini telah memecahkan rekornya sendiri sebagai pemain Jepang tertua dalam sejarah Piala Dunia dan kemungkinan akan menjadi kiper pilihan pertama di Qatar.
5. Pepe (Portugal) - 39 Tahun
Bek tengah Portugal, Pepe telah memiliki karier yang mengagumkan baik untuk klub maupun negaranya.
Dia adalah pemain legendaris dan terus menjadi salah satu bek pilihan pertama Portugal pada usia 39 tahun.
Pengalaman Pepe di panggung besar akan sangat penting bagi Portugal di Piala Dunia FIFA 2022.
Pepe adalah bagian dari tim Portugal yang memenangkan UEFA Euros pada 2016 dan UEFA Nations League 2019.
Dan memenangkan Piala Dunia akan menjadi puncak karier yang luar biasa.
Advertisement
6. Atiba Hutchinson (Kanada) - 39 Tahun
Kanada menuju ke Piala Dunia dengan skuad yang cukup muda dan berbakat, tetapi mereka juga memiliki pemain tertua di turnamen ini, yaitu Atiba Hutchinson.
Dia adalah satu-satunya pemain yang lahir ketika Kanada terakhir kali bermain di Piala Dunia pada tahun 1986.
Dia juga memegang rekor penampilan terbanyak untuk Kanada dengan 97 laga.