Sukses

The Walking Dead Resmi Tamat Setelah 12 Tahun Tayang

Setelah 12 tahun tayang, akhirnya serial The Walking Dead resmi tamat.

Liputan6.com, Jakarta Setelah 12 tahun tayang, akhirnya serial The Walking Dead resmi tamat. Serial mengenai kiamat zombi bergenre aksi-drama tersebut berakhir dengan perilisan episode ke-24 musim 11 berjudul Rest in Peace, yang dirilis pada 20 November 2022.

Dilansir ComicBook, Senin (21/11/2022), untuk merayakan perjalanan ini diadakan karpet merah bertajuk The Walking Dead Live: The Finale Event di Teater Orpheum Los Angeles, California. Tentunya acara ini didatangi para pemain The Walking Dead, seperti Danai Gurira dan Norman Reedus.

Berakhirnya salah satu cerita ikonik mengenai zombi ini menerima beragam respons dari warganet. Ada yang sedih, ada juga yang merasa "lega". Dalam masa penayangannya, kualitas The Walking Dead memang mengalami naik-turun. 

"2010-2022. Tidak ada kata yang dapat mengungkapkan betapa berartinya acara ini bagi saya dan keluarga saya. Kami sudah menonton acara ini dari awal sampai sekarang... akhir TWD (The Walking Dead). Jadi, terima kasih telah mengajakku dalam perjalanan yang liar, @WalkingDead_AMC #TheWalkingDead #TWDFinale" tulis salah satu penggemar.

"Akhirnya senang The Walking Dead sudah berakhir. Pesan di akhir lumayan, dan satu-satunya bagian yang bagus mungkin adalah "Landslide", hanya karena itu memang lagu yang bagus dari awal. Ini adalah perjalanan hebat yang menjadi gagal, tapi itulah yang terjadi jika sebuah acara berlangsung terlalu lama" tulis penggemar lainnya.

"Meskipun acara The Walking Dead berlarut-larut lama dari yang seharusnya, bagian seri terakhir dilakukan dengan baik ☝🏼" tulis penggemar lain lagi.

 

2 dari 4 halaman

The Walking Dead

The Walking Dead adalah serial televisi yang diadaptasi seri buku komik dengan nama yang sama karya Robert Kirkman, Tony Moore, dan Charlie Adlard. Serial ini diproduksi oleh AMC Studios.

Serial ini pertama kali tayang pada akhir Oktober 2010. Selama penayangannya, The Walking Dead memiliki 11 season dengan jumlah episode mencapai 117 episode. 

Pada musim pertama, serial ini berpusat pada seorang sheriff bernama Rick Grimes, yang terbangun dari koma dan menemukan kehidupan dunia yang telah jauh berubah. Ternyata, dunia telah diambil alih oleh mayat-mayat hidup atau zombi. Lebih bahayanya lagi, bila manusia terkena gigitan atau darah dari mayat hidup itu, mereka akan berubah menjadi mayat hidup juga.

Selama cerita berjalan, Rick Grimes menjadi pemimpin kelompok penyintas yang berusaha untuk bertahan dari ancaman mayat-mayat hidup dan kelompok penyintas lainnya.

3 dari 4 halaman

Melahirkan Bintang

Selama masa tayangnya, The Walking Dead berhasil membuat nama-nama pemainnya dikenal oleh masyarakat luas. Sebut saja ada Andrew Lincoln, Jon Bernthal, Norman Reedus, Lauren Cohan, Chandler Riggs dan Jeffrey Dean Morgan. Namun di antara mereka tentunya yang bisa dibilang paling sukses adalah Steven Yeun dan Danai Gurira. 

Setelah keluar dari The Walking Dead, Steven Yeun membintangi banyak film terkenal. Contohnya seperti Burning (2018) dan Nope (2021). Aktor kelahiran 21 Desember 1983 ini juga membintangi Minari (2020), yang membuatnya mendapatkan nominasi Academy Award untuk Best Actor.

Untuk Danai Gurira, dia berhasil masuk dalam waralaba Marvel Cinematic Universe (MCU) sebagai jenderal perang negeri Wakanda, Okoye. Film-filmnya seperti Black Panther (2018), Black Panther: Wakanda Forever (2022), dan seri Avengers.

4 dari 4 halaman

Banyak Spin-Off

Dilansir People, nantinya The Walking Dead akan dibuatkan banyak spin-off. Misalnya The Walking Dead: Dead City, yang sebelumnya sempat diberi nama Isle of the Dead

Serial berjumlah enam episode ini akan berfokus pada kisah Maggie dan Negan. Kedua karakter yang sempat berseteru itu akan bekerja sama dalam menyusuri kota Manhattan yang sudah hancur. Rencananya, serial ini bakal tayang di AMC dan AMC+ pada 2023.

Lalu ada juga rencana membuat spin-off mengenai Daryl Dixon yang diperankan oleh Norman Reedus. Tanggal dan judul resmi untuk spin-off ini belum diumumkan, tetapi direncanakan tayang tahun 2023.

Terakhir adalah spin-off mengenai Rick Grimes dan Michonne, yang akan kembali diperankan oleh Andrew Lincoln dan Danai Gurira. Sama seperti spin-off Daryl Dixon sebelumnya, spin-off ini juga belum memiliki tanggal dan judul resmi.