Sukses

Perhatikan 6 Table Manner Sederhana Ini Jika Kamu Menyantap Hidangan Bersama di Meja Makan

Meski sepele namun table manner penting untuk diperhatikan saat Anda makan di meja makan.

Liputan6.com, Jakarta - Seseorang dapat menilai sikap dan perilaku orang lain, salah satunya dengan cara melihatnya makan di meja makan. 

Namun tahukah kamu? Meski mungkin nampak sepele, tetapi table manner itu cukup penting untuk kamu perhatikan saat kamu menyantap makanan di meja makan. 

Melansir britannica, Rabu (14/12/2022) table manner atau tata krama makan merupakan perilaku seseorang saat makan di meja makan. 

Secara umum banyak orang mengetahui, tata krama atau etika makan yang tidak boleh mengeluarkan suara saat mengecap makanan. Namun pada kenyataannya, rupanya masih banyak tata krama atau table manner yang penting untuk diketahui.

Secara nyata table manner memang berasal dari negara luar yang tentu memiliki perbedaan atau tidak cocok dengan kebiasaan orang Indonesia.

Terlepas dari itu, table manner memang penting untuk dipelajari serta dipahami bagi setiap orang, terlebih ketika mendapat undangan makan yang formal. 

Salah satu table manner yang perlu kamu ketahui adalah jika kamu diundang ke acara makan malam formal, kamu harus memperhatikan penampilan. Hal tersebut sebagai bentuk menghargai orang yang mengundang. 

Kemudian, kamu harus menunggu dipersilakkan terlebih dahulu sebelum mulai menyantap hidangan. Lalu, jika ingin berbicara dengan kerabat kamu, sebaiknya telan dulu makanan yang sedang dikunyah.

Alasannya supaya makanan yang berada di mulut kamu, tidak tersebur atau keluar dan menjadi berantakan.

Selanjutnya adalah makanlah makanan secara perlahan supaya kamu tidak tersedak dan tidak terkesan rakus. Disarankan juga makan dengan mulut tertutup. 

Berikut table manner yang harus kamu perhatikan dihimpun Liputan6.com:

2 dari 4 halaman

Perhatikan Penampilan dan Letakkan Serbet dengan Benar

1. Berpenampilan Bersih dan Rapi

Seseorang yang diundang untuk makan bersama secara formal, harus memperhatikan penampilannya. Hal tersebut sebagai bentuk menghargai orang yang mengundang.

Selain itu, penampilan yang buruk akan membuat mood seseorang menjadi kurang enak. Serta yang tak kalah penting, sebelum makan sebaiknya kamu mencuci tangan untuk menjaga higienitas makanan. 

 

2. Letakkan Serbet di Pangkuan Kamu

Bukan tanpa alasan penyedia makanan menyediakan serbet pada saat makan. Hal tersebut bertujuan supaya tamu bisa menggunakan serbet untuk membersihkan tangan atau mulut yang kotor setelah makan.

Serbet diletakkan di pangkuan supaya makanan yang jatuh tidak langsung mengotori baju. 

3 dari 4 halaman

Tunggu Dipersilakkan Makan dan Jangan Main Ponsel

3. Tunggu Dipersilakkan Makan

Sudah bukan hal baru bahwa harus menunggu dipersilahkan terlebih dahulu sebelum mulai menyantap hidangan. Eitsss tapi tidak sampai disitu aja.

Setelah dipersihlahkan makan harus memperhatikan sekitar, apakah ada seseorang (tamu) yang lebih tua dari kamu seperti kakek, nenek, dan lainnya.

Artinya, orang yang lebih muda harus mempersilahkan orang yang lebih tua terlebih dahulu.

 

4. Jauhkan Ponsel Kamu

Arti menjauhkan bukan berarti tidak menggunakan ponsel. Orang yang sudah terbiasa menggunakan ponsel atau handphone kemungkinan besar akan susah untuk lepas dengannya, apabali bagi mereka yang memiliki kesibukan dan harus selalu stand by.

Tetapi dalam table manner, untuk menghormati dan menghargai tamu atau lawan makan, kamu harus mengheningkan handphone serta tidak memainkan hanphone selama 1-2 jam makan bersama.

Selain itu, saat bermain handphone, dapat membuat orang disekitar kamu merasa dicuekkin dan tidak dihargai keberadaannya.

 

4 dari 4 halaman

Jangan Berbicara saat Makan dan Kunyah Perlahan

5. Jangan Berbicara saat Makanan Masih Ada di Mulut

Jika ingin berbicara dengan kerabat sebaiknya telan dulu makanan kamu. Alasannya supaya makanan yang berada di mulut kamu, tidak tersebur atau keluar dari mulut.

Selain terkesan jorok, makanan yang kamu makan mengandung bakteri dari mulut sehingga makanan atau barang di meja makan akan terkontaminasi.

Kemungkinan kamu akan berteriak karena lawan makan yang tidak mendengar pembicaraanmu karena mulutmu masih penuh makanan. Hal tersebut dapat menimbulkan keributan di sektar meja makan atau tamu yang lain.

 

6. Makan Perlahan dengan Mulut tertutup

Makanlah makanan secara perlahan supaya tidak tersedak dan tidka terkesan rakus. Selain itu, disarankan kamu makan dengan mulut tertutup.

Alasannya jika dengan mulut terbuka, maka makanan kamu akan keluar. Serta mulut kamu akan mengeluarkan suara cep cep cep.