Liputan6.com, Jakarta - NewJeans, girl group yang dibentuk oleh agensi ADOR, salah satu anak perusahaan HYBE Labels sukses menarik perhatian banyak orang terlebih pecinta musik Kpop. Meski baru memulai debut pada tanggal 22 Juli 2022 lewat singlenya "Attention", nama NewJeans langsung dikenal banyak orang.Â
Girl grup ini beranggotakan lima orang, yakni Minji, Hanni, Danielle, Haerin, dan Hyein. Melansir laman Soompi, Kamis (29/12/2022) idola yang sedang naik daun ini memiliki banyak hal yang harus ditunjukkan dalam hal konsep, koreografi, visual, dan musik mereka.
Baca Juga
Setelah debut kurang dari enam bulan yang lalu, NewJeans berhasil memastikan nama mereka bertengger di tangga lagu, acara musik, acara penghargaan, dan sebagainya.
Advertisement
Lebih lanjut lagi, comeback NewJeans pada tanggal 2 Januari 2023 dengan judul album "OMG" menjadi album single pertama dan rilisan kedua mereka secara keseluruhan.Â
Bagi yang baru mengenal NewJeans, berikut tujuh alasan kenapa kamu akan menyukainya. Â
1. Para MemberÂ
Grup ini memiliki berbagai member yang berbeda kewarganegaraan, dari Korea, Vietnam, dan Australia. Member yang tertua berusia 18 tahun dan yang termuda berusia 14 tahun, sebagai.
Minji kelahiran tahun 2004, dan warga negara asli Korea, Hanni kelahiran tahun 2004, dan warga negara Vietnam-Australia. Danielle kelahiran tahun 2005, kewarganegaraan Korea-Australia, Haerin kelahiran tahun 2006, dan kewarganegaraan Korea dan member termudanya Hyein kelahiran tahun 2008 dan kewarganegaraan Korea.
Seperti yang diketahui, NewJeans tidak memiliki leader resmi yang ditunjuk. Mereka dituntut untuk memadukan kemampuan bernyanyi, rap, menari, visual, dan memimpin.
Â
Â
Nama dan Konsep
2. Pemilihan Nama, Merek Jeans
Nama grup ini di satu sisi mengisyaratkan keabadian "jeans", yang juga ingin bisa mereka terapkan di industri musik. Di sisi lain, nama tersebut menyinggung soal "generasi baru," sehingga memberi kehidupan pada generasi baru Kpop. Namun, satu hal yang jelas, para pemula ini tahu bagaimana cara menarik perhatian.
3. KonsepÂ
Meski lahir pada tahun 2000-an, mereka memiliki selera fashion retro dan konsep berbeda-beda dalam sinematografi dan pemotretan mereka. Hal ini menempatkan musik NewJeans, gaya rambut warna-warni dan pakaian unik yang dipakai mereka menjadi konsep yang menarik.
Â
Advertisement
Musik dan Bakat
4. Musik
Danielle dan Hanni masing-masing dikreditkan sebagai penulis lirik untuk "Attention" dan "Hype Boy".
Debut mereka sangat sukses, dengan album debut yang berhasil memecahkan rekor penjualan minggu pertama tertinggi dalam sejarah Hanteo Chart untuk lagu "Attention". Selain itu lagu NewJeans puncaki tangga lagu Spotify, sehingga menjadikan NewJeans sebagai grup Kpop pertama yang melakukannya.
5. Bakat
NewJeans menunjukkan bakat mereka saat berada di panggung KBS Song Festival 2022. Para penonton dibuat takjub dengan penampilan mereka yang memukau dan mengesankan.Â
Â
Pencapaian dan Rilisan Lagu
6. Kesuksesan
Daftar prestasi NewJeans terus bertambah dalam waktu kurang dari enam bulan. Grup ini meraih kemenangan pertama mereka di "M Countdown" dengan lagu "Attention," kemudian membawa pulang Hot Rookie di THE-K Billboard Awards beberapa bulan kemudian.
Para member berhasil membawa pulang Performance of the Year dan Best New Artist di 2022, di Asia Artist Awards. Mereka juga memenangkan Top 10 Artist dan Artis Baru Tahun Ini di Melon Music Awards 2022.
7. Merilis LaguÂ
Mereka akan comeback dengan album single "OMG," yang dijadwalkan pada 2 Januari 2023.
Single yang telah dirilis sebelumnya, "Ditto"Â menduduki puncak tangga lagu iTunes secara global dan membantu para member meraih sertifikasi all-kill pertama di awal karier mereka.
Advertisement