Sukses

Catat, Ini 6 Posisi Tidur yang Baik Berdasarkan Masalah Kesehatan Anda

Posisi tidur yang berbeda bisa memengaruhi kualitas tidur kita dan mengatasi berbagai masalah kesehatan.

Liputan6.com, Jakarta - Tidur menjadi kebutuhan pokok bagi setiap individu. Memiliki kualitas tidur yang baik tentu akan membuat seseorang bisa melakukan aktivitas dengan baik.

Tidur sangat penting untuk kesehatan fisik dan mental kita, dan menemukan posisi tidur yang tepat bisa membuat banyak perbedaan dalam hidup kita.

Posisi tidur yang berbeda bisa memengaruhi kualitas tidur kita dan mengatasi berbagai masalah kesehatan.

Oleh karena itu, ketahui posisi tidur yang bisa membantu mengatasi masalah kesehatan agar Anda mendapatkan tidur malam yang lebih baik, seperti melansir dari Bright Side, Sabtu (18/3/2023).

1. Asam lambung

Jiak Anda mengalami refluks asam, penting untuk memilih posisi tidur yang tidak akan memperburuk gejalamu. Tidur miring ke kiri bisa membantu mengurangi kemungkinan naiknya asam lambung dengan menjaga perut di bawah kerongkongan. 

Ini bisa membantu mencegah asam lambung mengalir kembali dan menyebabkan ketidaknyamanan.

Meninggikan bagian kepala tempat tidur setinggi 6 – 8 inci juga bisa membantu mengurangi risiko refluks asam. Ini bisa mencegah refluks asam dengan menjaga perut di bawah kerongkongan. Tip ini juga akan membantu jika Anda lebih suka terlentang.

2. Nyeri leher

Secara umum, dianjurkan untuk tidur telentang atau miring dengan bantal untuk menopang leher dan mengurangi tekanan pada sendi tulang belakang.

Jika Anda tidur miring, Anda bisa menggunakan bantal yang cukup tebal untuk menjaga leher dan tulang belakangmu tetap dalam posisi netral, dan tidak terlalu tinggi atau terlalu rendah. 

Anda juga bisa meletakkan bantal di antara kedua lutut untuk menjaga tulang belakang dalam posisi netral dan mengurangi tekanan pada pinggul dan punggung bagian bawah.

Jika Anda tidur terlentang, Anda bisa menggunakan bantal yang tidak terlalu tinggi atau terlalu rendah untuk menjaga agar leher dan tulang punggung tetap dalam posisi netral. Bantal berkontur yang menopang lekukan alami leher Anda bisa membantu. 

2 dari 3 halaman

3. Nyeri bahu

Jika Anda mengalami nyeri bahu, pada umumnya dianjurkan untuk tidur terlentang, sehingga ketegangan pada bahumu akan berkurang. 

Anda juga bisa memeluk bantal atau menggunakan bantal kecil untuk menopang bahu yang sakit.

4. Sakit punggung

Jika Anda sakit punggung, cobalah tidur telentang dengan bantal di bawah lutut. Posisi ini bisa membantu mengurangi tekanan pada punggung bagian bawah.

Tempatkan bantal kecil atau handuk gulung di bawah lutut untuk membantu menjaga lekukan alami tulang belakangmu.

Anda perlu menghindari tidur tengkurap. Sebab tidur tengkurap bisa membuat leher dan punggungmu tegang. Jika Anda lebih menyukai posisi ini, coba letakkan bantal di bawah panggul dan perut bagian bawah untuk membantu mengurangi ketegangan pada punggung.

 

3 dari 3 halaman

5. Mendengkur

Jika Anda mengdengkur, biasanya disarankan untuk tidur menyamping daripada telentang. Saat Anda tidur telentang, gravitasi bisa menyebabkan jaringan lunak di tenggorokan Anda menjadi rileks dan menghalangi jalan napasmu, yang menyebabkan dengkuran.

Tidur miring juga bisa membantu menjaga saluran napas tetap terbuka dan mengurangi dengkuran. 

Selain itu, Anda juga bisa mencoba mengangkat kepala sedikit dengan menggunakan bantal tambahan atau mengangkat kepala di tempat tidur. 

6. Kram kaki

Meskipun kram kaki tidak berbahaya, Anda tidak perlu menderita rasa sakit, karena bisa berlangsung hingga 10 menit. Saat Anda mengalami kram kaki di malam hari, cobalah meregangkan otot kaki dengan lembut.

Anda bisa melakukan ini dengan menekuk kaki ke atas kea rah lutut. Ini bisa membantu meringankan kram dan menghilangkan rasa sakit. Juga, pijat area yang terkena dengan tanganmu untuk membantu otot-otot rileks.