Sukses

Resep Praktis Rolade Ayam, Cocok untuk Menu Buka Puasa yang Enak dan Mudah Dibuat

Makanan yang gurih banyak dipilih individu sebagai menu buka puasa, sebab lebih menggugah selera, apalagi di momen puasa Ramadhan seperti ini.

Liputan6.com, Jakarta - Buka puasa yang menjadi momen yang dinantikan umat Islam setelah menjalani puasa selama seharian. Saat buka puasa, biasanya individu memilih makanan dan minuman yang enak dan praktis.

Makanan yang gurih banyak dipilih individu sebagai menu buka puasa, sebab lebih menggugah selera, apalagi di momen puasa Ramadhan seperti ini.

Bagi Anda yang bosan dengan menu buka puasa yang itu-itu saja, Anda bisa membuat camilan gurih yang praktis dan enak seperti rolade ayam.

Rolade ayam tampaknya sangat cocok untuk menu buka puasa. Selain mengenyangkan, rolade ayam ini juga enak dan mudah dibuat.

Penasaran bahan-bahan apa saja yang dibutuhkan dan bagaimana cara membuat rolade ayam untuk menu buka puasa? Berikut resep praktisnya.

Berikut bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat rolade ayam:

Bahan-bahan untuk kulit

  • 3 butir telur
  • 2 sdm air
  • 2 sdm minyak untuk mengolesi wajan

Rolade ayam

  • 500 gr ayam giling
  • 1 buah wortel
  • 2 batang daun bawang
  • 2 sdm tepung roti
  • 1 sdm maizena
  • 1/2 sdt bawang putih bubuk
  • 50 gr putih telur
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt merica
  • 1/2 sdt kaldu bubuk

 

2 dari 2 halaman

Cara membuatnya

Cara membuatnya:

1.  Untuk membuat kulitnya, campur telur dan air dalam wadah. Lalu kocok hingga rata.

2.  Lalu goreng telur di wajan yang diolesi minyak.

3.  Selanjutnya, siapkan wadah, masukkan ayam giling, daun bawang, wortel, maizena, putih telur, tepung roti, bawang putih bubuk, kaldu bubuk, merica, garam dan gula. Aduk semua bahan hingga tercampur rata.

4.  Setelah itu, siapkan kulit dan masukkan adonan secukupnya. Lalu gulung adonan.

5.  Taruh adonan di aluminium foil dan gulung kembali hingga adonan tertutup.

6.  Siapkan kukusan, dan masukkan adonan. Kukus hingga 25 menit. Angkat, lalu potong-potong rolade sesuai selera.

7.  Rolade bisa langsung disajikan atau Anda bisa menjadikannya rolade ayam frozen. 

Cukup mudah, bukan? Selamat mencoba ya.

Sumber: (@ayudiahrespatih/instagram.com)