Liputan6.com, Jakarta Penjualan tiket konser Coldplay di Indonesia telah dimulai pada hari ini, Rabu (17/5/2023). Masyarakat dapat membelinya melalui platform Loket.com.
Walau penjualan tiket konser Coldplay telah dimulai sejak pukul 10.00 WIB, banyak warganet yang mengeluhkan mereka tidak dapat login di laman Loket.com. Terdapat tulisan, "Please stand by, while we are checking your browser...." di layar situs tersebut.
Baca Juga
Sementara itu, ada juga yang berhasil masuk ke laman pembelian tiket konser Coldplay, namun masih harus menunggu dan melalui antrean pembelian. Tidak main-main, warganet mengaku antrean pembelian tiket konser Coldplay di Jakarta hingga lebih dari 500 ribu orang.
Advertisement
Hal tersebut pun dikomentari oleh para warganet di media sosial. Mereka mengaku bahwa antrean pembelian tiket konser Coldplay tidak masuk di akal. Berikut adalah beberapa cuitan warganet di Twitter tentang war tiket presale Coldplay di Jakarta mendatang.
"500K org nunggu kata gue coldplay hajatan aja 1 minggu di GBK," ujar @bither***
"Gelo ini yang war bca tiket presale coldplay, 10 detik ngelag abis tu full dalam antrian 500.000. Wow sih!" kata @peee***
"waiting room-nya coldplay diluar nalar coy," cuit @nott***
"gile bener ini war coldplay pdhl baru presale," ujar @manse***
indonesia tuh manusianya ada brp ya? ini yg ngantri buat tiket coldplay aja udh 500rb sendiri🥹 pic.twitter.com/TYdUR45N5D
— ak adalah (@tawrusgirll) May 17, 2023
Simak Dulu Aturan Penting dari Promotor Sebelum Beli Tiket Coldplay
Lebih lanjut, bagi Anda termasuk salah satu yang sudah ancang-ancang beli tiket konser Coldplay? Eits, tunggu dulu. Bila Anda adalah seorang bumil alias ibu hamil dan memiliki kebutuhan khusus atau berkursi roda, maka wajib menyimak aturan dari promotor konser ini.
Dalam unggahan PK Entertainment dan Third Eye Management pada Selasa kemarin, dibagikan aturan untu penonton dengan kondisi khusus ini.
Untuk ibu hamil, hanya boleh membeli tiket di area dengan tempat duduk.
“Untuk alasan keamanan, ibu hamil tidak diperbolehkan menonton di area festival (berdiri bebas) dan diwajibkan membeli tiket di kategori duduk bernomor (ultimate experience, CAT 1, CAT 2, CAT 3, CAT 4, CAT 5, CAT 6, CAT 7, dan CAT 8),” begitu pernyataan pihak promotor.
Disampaikan juga aturan yang berlaku untuk penonton berkebutuhan khusus dan anak-anak dalam konser Coldplay di Jakarta.
Advertisement
Tiket Konser Coldplay untuk Orang Berkebutuhan Khusus dan Pengguna Kursi Roda
Penonton berkebutuhan khusus dan berkusi roda, dinyatakan bisa membeli tiket dengan akses yang lebih mudah. Namun ada syarat yang mesti dipenuhi.
“Untuk mendapatkan otorisasi pemesanan tempat duduk ini, Anda diwajibkan untuk melampirkan surat keterangan dokter yang sah. Penyelenggara acara hanya menerima surat keterangan dokter yang berasal dari institusi yang sah, baik klinik maupun rumah sakit,” begitu pernyataan panitia mengenai tiket untuk orang berkebutuhan khusus dan pengguna kursi roda.
Disertakan pula situs, email, dan nomor yang bisa dihubungi untuk menanyakan hal ini lebih lanjut.
Anak-Anak di Bawah 6 Tahun Dilarang Masuk Venue Konser Coldplay
Aturan lain, adalah anak anak-anak yang berumur di bawah enam tahun, tak diperbolehkan masuk ke lokasi acara.
“Anak-anak berusia 6 (enam) sampai 14 (empat belas) tahun harus didampingi oleh orangtua atau wali sah yang berusia 18 (delapan belas) tahun atau lebih, dan tidak diperbolehkan masuk ke bagian festival (berdiri bebas).”
Presale tiket konser Coldplay di Jakarta sendiri dibuka mulai pagi ini pukul 10:00 WIB hingga 18 Mei besok jam 23:59 WIB dengan menggunakan layanan bank sponsor.
“Semua kategori tiket akan tersedia. Presale BCA akan ditutup saat kuota habis, dan tak ada kuota berbeda dalam masing-masing harinya,“ begitu pernyataan pihak promotor, mengenai ketentuan presale.
Advertisement