Sukses

20 Ucapan Selamat Menikah yang Berkesan dan Menyentuh Hati

Selain datang ke acara pernikahan, individu yang tidak bisa hadir juga biasanya akan memberi ucapan selamat untuk pengantin melalui pesan singkat, atau komentar di media sosial. Beberapa ucapan selamat menikah yang berkesan dan menyentuh hati

Liputan6.com, Jakarta - Setiap pasangan yang telah menjalin hubungan cinta, pasti memiliki keinginan untuk ke jenjang yang lebih serius seperti pernikahan.

Biasanya di momen janji suci tersebut, calon pengantin akan membuat acara sebagai rasa syukur atas kebahagian mereka.

Selain datang ke acara pernikahan, individu yang tidak bisa hadir juga biasanya akan memberi ucapan selamat untuk pengantin melalui pesan singkat, atau komentar di media sosial. Namun, ada pula yang memberi ucapan beserta kado untuk pengantin.

Berikut beberapa ucapan selamat menikah yang berkesan dan menyentuh hati, seperti dirangkum dari berbagai sumber:

1. "Semoga hari ini menjadi awal dari hari-hari yang penuh kebahagiaan dan kedamaian dalam rumah tangga kalian."

2. "Tidak ada pernikahan yang sempurna di dunia ini, tapi semoga kalian bisa saling menerima dan melengkapi satu sama lain hingga maut memisahkan."

3. "Selamat atas pernikahanmu, semoga kamu bisa menjadi imam yang baik dan mampu menuntun keluargamu menuju surga Allah SWT."

4. "Doaku tulus pada kalian, semoga dimudahkan dalam berbagai urusan dan cinta kalian bertumbuh selamanya."

5. Semoga pernikahanmu membuat segala urusan menjadi lebih bahagia, mudah dan indah saat dijalani bersama."

6. "Pernikahan yang sukses selalu segitiga: seorang pria, seorang wanita dan Allah." - Cecil Myers

7. "Ada empat persyaratan dalam setiap pernikahan yang membahagiakan. Yang pertama adalah iman, dan sisanya adalah kepercayaan." - Elbert Hubbard

8. "Selamat menikah, semoga Allah menyempurnakan kebahagiaan kalian dan menyempurnakan ibadah kalian, serta memberikan petunjuk dalam setiap keputusan."

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Ucapan lainnya

9. "Selamat menempuh hidup baru, semoga menjadi keluarga sakinah, mawaddah, dan warrahmah."

10. "Hari pernikahanmu tentu saja hanya sesaat, tapi pernikahanmu semoga akan selalu langgeng hingga maut memisahkan."

11. "Happy wedding, turut berbahagia karena kalian telah menemukan teman hidup yang tepat."

12. "Selamat menempuh hidup baru. Semoga cinta dan kebahagiaan selalu mengisi hari-hari kalian dan menjadi keluarga sakinah, mawadah, warohmah untuk kalian berdua."

13. "Cinta kalian begitu kuat, semoga cinta kalian antara satu sama lain tak pernah berubah dan semakin berbahagia di masa depan."

14. "Selamat menempuh hidup baru, semoga menjadi keluarga sakinah, mawaddah, dan warrahmah."

15. "Semoga pernikahan ini bisa menjadi awal bahagia bagi kalian dan dapat melengkapi kelebihan maupun kekurangan satu sama lain."

 

 

3 dari 3 halaman

Ucapan selanjutnya

16. "Pernikahan itu sekali seumur hidup. Pasangan yang kamu pilih adalah pasanganmu sampai mati. Salah atau benar, itulah pasanganmu." - Anggun Prameswari.

17. "Selamat menikah, semoga Allah menyempurnakan kebahagiaan kalian dan menyempurnakan ibadah kalian, serta memberikan petunjuk dalam setiap keputusan."

18. "Hari pernikahanmu tentu saja hanya sesaat, tapi pernikahanmu semoga akan selalu langgeng hingga maut memisahkan."

19. "Selamat atas pernikahannya, semoga menjadi titik perjalanan hidup bersama yang lebih membahagiakan."

20. "Pernikahan yang sukses adalah jatuh cinta sering kali dan selalu terhadap orang yang sama." - Mignon McLaughlin.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.