Sukses

10 Contoh Perkenalan Diri dalam Bahasa Inggris, Cocok untuk Anak Sekolah

Berikut ini beberapa tips melakukan perkenalan diri dalam Bahasa Inggris lengkap dengan contohnya.

Liputan6.com, Jakarta Bahasa Inggris merupakan salah satu pelajaran yang selalu ada di bangku sekolah mulai dari jenjang SD hingga SMA/SMK. Pelajaran bahasa Inggris juga merupakan salah satu pelajaran yang paling penting. 

Ada begitu banyak pembahasan yang akan dipelajari dalam pelajaran bahasa Inggris salah satunya ialah introduction. Introduction atau perkenalan sendiri juga merupakan langkah awal yang digunakan siswa untuk memperkenalkan diri di depan kelas baik kepada sesama siswa dan juga guru. 

Tak sedikit guru yang nantinya akan menyuruh para siswa untuk belajar memperkenalkan diri di depan kelas dalam bahasa Inggris. Umumnya hal yang akan diperkenalkan seperti nama, umur, tempat tinggal, hobi dan lainnya. 

Introduction sendiri merupakan salah satu pelajaran dasar dalam bahasa Inggris. Tak heran jika semua siswa diharapkan sudah menguasai pelajaran ini di luar kepala. 

Nantinya perkenalan diri bahasa Inggris ini juga tak hanya berguna saat kalian duduk di bangku sekolah tapi juga lebih dari itu. Terutama di bidang pekerjaan, hal ini umumnya akan sangat lumrah untuk ditanyakan nantinya. Itu mengapa penting bagi para siswa di bangku sekolah untuk menguasai pelajaran ini. 

Namun mungkin saja bagi sebagian besar dari kalian masih banyak yang bingung tentang cara cara memperkenalkan diri kepada orang lain dalam bahasa Inggris.

Sebelum mengetahui beberapa contohnya, penting juga untuk kita mengetahui terlebih dahulu tentang deretan tips melakukan perkenalan diri dalam bahasa Inggris ini. Berikut telah Liputan6.com rangkum beberapa tipsnya dari berbagai sumber:

2 dari 4 halaman

1. Awali dengan salam serta sapaan

Tips pertama saat melakukan perkenalan diri ialah jangan lupa untuk melakukan salam serta sapaan atau dalam bahasa Inggrisnya greetings. Contoh greetings yang bisa kalian gunakan seperti "Hi!", "Hello!", "Hi Everyone!", "Good Morning!" dan lain sebagainya. 

2. Sampaikan maksud

Selanjutnya, sampaikan bahwa kalian berniat untuk melakukan perkenalan diri. Contoh penyampaian maksud untuk perkenalan diri dalam bahasa Inggris bisa seperti "Let me introduce myself", "I would like to introduce myself", "I’d like to introduce myself."

3. Lakukan perkenalan diri

Nah, setelah menyampaikan maksud, kalian baru bisa memperkenalkan diri dengan menyampaikan nama lengkap, nama panggilan, tempat lahir, tempat tinggal saat ini, hobi dan lainnya sebagainya. 

4. Tutup dan ucapkan terima kasih

Setelah memperkenalkan diri jangan lupa untuk menutup kalimat dan mengucapkan terima kasih seperti “Nice to meet you!”, “Glad to see you!”, “Have a great day!”, dan lain sebagainya.

3 dari 4 halaman

Deretan Contoh Perkenalan Diri dalam Bahasa Inggris

Contoh pertama:

Hi, everyone! I would like to introduce myself. My name is Anissa, people usually call me Nisa. I live in Jakarta. Glad to see you!

(Halo, semuanya! Saya ingin memperkenalkan diri. Nama saya Anissa, orang-orang biasa memanggilku Nisa. Saya tinggal di Jakarta. Senang bertemu denganmu!)

Contoh kedua: 

Good morning, everyone!

I’d like to introduce myself. My name is Anissa. You can call me Nisa. I have two brothers and I’m the second child in my family. I was born in Jakarta, on Mei 03, 2013. Currently, I live in Bogor. Nice to meet you!

(Selamat pagi semuanya!

Saya ingin memperkenalkan diri. Nama saya Anissa. Kalian bisa memanggil saya Nisa. Saya memiliki 2 saudara laki-laki dan saya adalah anak kedua dalam keluarga saya. Saya lahir di Jakarta, 03 Mei 2013. Saat ini, saya tinggal di Bogor. Senang berkenalan dengan kalian!)

Contoh ketiga:

Hello friends. Let me introduce myself. My name is Bella. I’m from Surabaya, East Java. Nice to meet you. Thank you!

(Halo teman-teman. Izinkan saya memperkenalkan diri. Nama saya Bella. Saya dari Surabaya, Jawa Timur. Senang bertemu dengan kalian. Terima kasih dan senang bertemu kalian!)

Contoh Keempat:

Good morning everyone,

To all of my friends, please let me introduce myself. My full name is Cantika. People usually call me Cantik. I’m the second child in my family. I was born in Jakarta, on July 14th, 1999. Currently, I live in Tebet, South Jakarta.

(Selamat pagi semua. Untuk semua teman-teman saya, izinkan saya untuk memperkenalkan siapa saya. Nama saya Cantika. Orang-orang biasa memanggil saya Cantik. Saya anak kedua dalam keluarga saya. Saya lahir di Jakarta, 14 Juli 1999. Saat ini, saya tinggal di Tebet, Jakarta Selatan.

Contoh Kelima:

Hello friends, I hope everyone is well.

I am here to introduce myself. My name is Nabila, I was born on February 9th, 2000. I came from Surabaya but now I live in Jakarta. My address is on Jalan Menteng, Jakarta. 

(Halo teman-teman, semoga semuanya baik-baik saja. Saya di sini untuk memperkenalkan diri. Nama saya Nabila, saya lahir pada tanggal 9 Februari 2000. Saya berasal dari Surabaya tetapi sekarang saya tinggal di Jakarta. Alamat saya di Jalan Menteng, Jakarta.)

4 dari 4 halaman

Deretan Contoh Perkenalan Diri dalam Bahasa Inggris Berikutnya

Contoh Keenam:

Good morning, everyone.

Please, allow me to introduce myself. My name’s David Ega. Please, call me Ega. I’m 13 years old. My hobbies are cycling and playing football. I love football that I want to be a football player in the future.

That’s all for now. Thanks all.

(Selamat pagi semuanya. Izinkan saya memperkenalkan diri. Nama saya David Ega. Silahkan, panggil saya Ega. Saya berumur 13 tahun. Hobiku adalah bersepeda dan bermain sepakbola. Saya suka sepakbola sehingga saya ingin menjadi pemain sepakbola kelak. Cukup itu saja, terima kasih).

Contoh Ketujuh:

Good afternoon, friends.

Thank you, for allowing me introducing myself in front of the class. My name’s Abel. I’m 16 years old. I come from Bandung, but I live Jakarta for now. My hobbies are listening to music and drawing. My favorite singer is Nadin Amizah. 

That’s all. I really appreciate your attention.

(Selamat siang, teman-teman. Terimakasih telah mengizinkan saya memperkenalkan diri. Saya Abel. Saya berusia 16 tahun. Saya berasal dari Bandung, tapi tinggal di Jakarta saat ini. Hobi saya adalah mendengarkan musik, dan menggambar. Penyanyi yang saya sukai yaitu Nadin Amizah.)

Contoh Kedelapan:

Hello, everyone.

My name is Jason. Most of my friends call me Jass. I’m 16 years old. Previously, I studied at Nusa Bangsa 1 Junior High School. My favorite subject is Math. I love Math because it is fun. My hobby is photography. I hope I can be a photographer in the future.

I sincerely appreciate your attention

(Halo, teman. Nama saya Jason. Sebagian besar teman memanggil saya Jass. Saya berumur 16 tahun. Sebelumnya, saya sekolah di SMP 1 Nusa Bangsa.

Pelajaran favorit saya adalah pelajaran Matematika. Saya suka pelajaran ini karena menyenangkan. Hobi saya yaitu fotografi. Saya harap saya bisa menjadi fotografer kelak. Saya sangat berterimakasih atas perhatian kalian.)

Contoh Kesembilan:

Hi, everybody.

First, I’d like to thank all of you for allowing me to have this personal introduction. My name is Diana, but please call me Dian. I’m from Malang. Now, my family and I live in Jakarta.

(Hai Semuanya .Pertama-tama saya ingin berterima kasih kepada kalian semua karena mengizinkan saya melakukan perkenalan diri. Nama saya Diana, tapi tolong panggil saya Dian. Saya dari Malang. Saat ini, saya dan keluarga tinggal di Jakarta.)

Contoh Kesepuluh:

Hi, everyone.

Thank you for allowing me to introduce myself. My name is Tasya. I’m from Surabaya. I'm 17 years old. I really love doing some makeup tutorial. If you guys want to look at my makeup tutorial you can check my Instagram.

(Hai Semuanya. Pertama-tama saya ingin berterima kasih kepada kalian semua karena mengizinkan saya melakukan perkenalan diri. Nama saya Tasya. Saya berasal dari Surabaya. Saya 17 tahun. Saya sangat suka membuat makeup tutorial. Jika kalian ingin melihat hasil makeup tutorial saya kalian bisa melihatnya di instagram saya.)