Sukses

Ji Chang Wook dan Shin Hye Sun Jadi Teman Masa Kecil di Drakor Welcome to Samdalri

JTBC rilis poster yang menggambarkan Shin Hye Sun akan menjadi teman kecil Ji Chang Wook dalam serial Welcome to Samdalri. Drama Korea ini akan tayang pada 2 Desember 2023.

Liputan6.com, Jakarta - JTBC rilis poster yang menggambarkan Shin Hye Sun akan menjadi teman kecil Ji Chang Wook dalam serial Welcome to Samdalri. Keduanya berteman sejak kecil di kampung halamannya, Samdalri pulau Jeju dan terpisah ketika tumbuh dewasa.

Pada rilisan poster terbaru, JTBC mengungkap adanya kisah tersendiri yang menceritakan kehidupan masa kecil dari kedua tokoh utama, yaitu Jo Yong Pil dan Jo Sam Dal. Keduanya telah menjalani hidup bersama yang dimulai dari bayi, kehidupan sekolah hingga perguruan tinggi. Namun, kisah satu sama lain terputus ketika Jo Sam Dal memutuskan untuk pergi dari desa.

Melansir dari Soompi pada Jum’at (3/11/2023), Welcome to Samdalri akan ditayangkan pada 2 Desember 2023, melalui channel resmi JTBC. Drama Korea ini akan menjadi panggung Ji Chang Wook dan Shin Hye Sun untuk saling memamerkan bakat aktingnya.

Singkat cerita Shin Hye Sun menjadi seorang gadis yang sejak kecil menjalani kehidupannya tinggal di kampung, tetapi karena ambisinya dalam merubah nasib ia memutuskan untuk keluar dari kampung halaman dan bekerja di kota. Sementara itu, ia memiliki teman yang lahir di hari yang sama dengan selisih lima menit. Orang itu adalah Jo Yong Pil, yang akan diperankan oleh Ji Chang Wook.

Welcome to Samdalri disutradarai oleh Cha Young Hoon, yang juga menyutradarai serial on going Netflix “When the Camellia Blooms”. Welcome to Samdalri akan tamat dengan total 16 episode yang tayang setiap hari Sabtu & Minggu pukul 22.30 waktu Korea.

2 dari 2 halaman

Sinopsis Welcome to Samdalri

Jo Yong Pil, diperankan Ji Chang Wook, seorang pria yang bekerja di badan meteorologi, dan hidup sejak kecil di sebuah kampung kecil, pulau Jeju. Ia menghabiskan hidupnya di sana berkat kecintaannya terhadap kampung halamannya, serta ingin melindungi warga desanya.

Berbeda dengan Shin Hye Sun, ia memerankan seorang gadis yang menjadi teman masa kecil di kampung halamannya, namun gadis bernama Jo Sam Dal itu memutuskan untuk pergi keluar desanya dan menetap di Seoul.

Jo Sam Dal bekerja sebagai fotografer fashion di Seoul selama 8 tahun. Ia memiliki nama samaran Jo Eun Hye, yang pada suatu hari mendapati sebuah insiden tak terduga dan berakibat pada kehancuran karirnya. Karena insiden ini, Jo Sam Dal dengan terpaksa harus kembali ke Samdalri, yang membuat banyak warga penasaran dengan alasan dirinya kembali ke kampung yang dulu dibencinya.

Karenanya Jo Sam Dal terus merahasiakan alasannya kembali ke desa masa kecilnya dengan berkata “rahasiaku ada di sini”.