Liputan6.com, Jakarta Presiden Joko Widodo atau Jokowi melantik Jenderal Agus Subiyanto sebagai Panglima TNI di Istana Negara Jakarta, Rabu (22/11/2023). Ia menggantikan Laksamana Yudo Margono yang akan pensiun pada 26 November 2023.
Pelantikan yang dipimpin oleh Jokowi tersebut dihadiri sejumlah petinggi TNI serta beberapa menteri kabinet Indonesia maju, seperti Menkopolhukam Mahfud MD, Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Jaksa Agung ST Burhanuddin, hingga Kepala BIN Budi Gunawan.
Berapa Harta Jenderal Agus Subiyanto?
Untuk diketahui, Jenderal Agus Subiyanto terakhir melaporkan hartanya ke KPK pada Maret 2023. Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), ia tercatat memiliki harta Rp19,3 miliar.
Advertisement
Hartanya terdiri dari 11 aset tanah dan bangunan yang bila digabungkan bernilai mencapai Rp16 miliar.
Selain itu, Agus Subiyanto juga memiliki kendaraan mobil Nissan Mini Bus tahun 2011 senilai Rp70 juta. Di sisi lain, ia melaporkan harta bergerak lainnya sebesar Rp1,5 miliar.
Jenderal Agus Subiyanto juga memiliki kas dan setara kas sebanyak Rp1,6 miliar.
Sebagai informasi, Agus pernah menjabat menjadi Komandan Korem 132/Tadulako (2017) dan Wadanpussenif Kodiklatad (2019). Dia juga pernah menjabat sebagai Komandan Paspampres (2020 dan Wakil KSAD (2022).
Sepanjang kariernya tersebut Agus juga sering bersinggungan dengan sosok Presiden Joko Widodo (Jokowi). Mengingat ketika Jokowi menjabat sebagai Wali Kota Solo Agus saat itu menjabat sebagai Komandan Distrik Militer (Dandim) 0735/Surakarta pada 2009-2011.
Mempunyai perjalanan karier yang sangat bersinar, Agus Subiyanto dilantik menjadi KSAD menggantikan Jenderal Dudung Abdurachma, Rabu 25 Oktober 2023. Sebelumnya, Agus sudah mendampingi Jenderal Dudung selama ia menjabat sebagai Wakil KSAD.
Resmi Jadi Panglima TNI, Simak Perjalanan Karier Jenderal Agus Subiyanto dari Nol hingga Menapaki Posisi Tertinggi TNI
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik dan mengambil sumpah Jenderal TNI Agus Subiyanto sebagai Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI), di Istana Negara, Jakarta, Rabu (22/11/2023).
Pelantikan Jenderal Agus Subiyanto dilakukan dengan berlandaskan pada Keputusan Presiden (Keppres) Republik Indonesia Nomor 102/TNI Tahun 2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Panglima Tentara Nasional Indonesia. Keppres tersebut ditetapkan di Jakarta pada 22 November 2023.
Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi menyematkan tanda pangkat dan menyerahkan tongkat komando kepada Jenderal TNI Agus Subiyanto.
Advertisement
Jadi Panglima TNI, Agus Subiyanto Akan Naikkan Tunjangan Prajurit
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto memastikan akan menaikkan tunjangan prajurit. Agus mengatakan Kementerian Pertahanan (Kemhan) sudah menyetujui tambahan tunjangan berupa lauk pauk untuk prajurit TNI.
"Tentunya well-paid, tunjangannya harus dinaikkan. Nanti secara buttom up, saya akan mengajukan pada Kemhan, dan Kemhan sudah acc untuk tunjangan uang lauk pauk (bagi) pasukan yang melaksanakan tugas operasi sehingga tidak terlalu jomplang dengan instansi lain," jelas Agus usai dilantik menjadi Panglima TNI di Istana Negara Jakarta, Rabu (22/11/2023).
Dia menyampaikan akan melanjutkan program-program yang telah dilakukan Panglima TNI Laksamana Yudo Margono. Agus juga menuturkan dirinya akan menjadikan prajurit TNI terlatih dengan baik dan lebih profesional dengan persenjataan yang lengkap.