Sukses

Modal Rp2.000, Ini Cara Perbaiki Lapisan Teflon Rusak hingga Bisa Dipakai Kembali

Teflon atau wajan anti lengket menjadi salah satu peralatan yang penting di dapur. Oleh karena itu, penggunaan dan perawatan teflon juga sangat penting untuk diperhatikan.

Liputan6.com, Jakarta Teflon atau wajan anti lengket menjadi salah satu peralatan yang penting di dapur. Tidak tanpa alasan, berbagai bahan makanan yang dimasak di atasnya dapat matang secara merata dan tidak menempel pada permukaan teflon. permukaan teflon sengaja dilapisi dengan bahan bernama polytetrafluoroethylene yang membuat tidak licin dan lengket saat digunakan.

Oleh karena itu, penggunaan dan perawatan teflon juga sangat penting untuk diperhatikan. Apabila permukaan teflon sudah tergores dan terkelupas, tampilan teflon menjadi tidak menarik dan akan menyebabkan lengket ketika digunakan.

Melansir dari berbagai sumber pada Senin (3/6/2024), berikut cara memperbaiki lapisan teflon yang sudah rusak sehingga bisa digunakan kembali.

2 dari 10 halaman

Siapkan Bahan untuk Memperbaiki Teflon

Bahan untuk memperbaiki lapisan teflon yang rusak sangat sederhana. Anda hanya memerlukan satu lembar kertas amplas yang biasa dijual dengan harga Rp2.000 saja. Selain itu anda juga perlu menyiapkan air untuk membasahi permukaan teflon.

3 dari 10 halaman

Gosok Teflon Menggunakan Amplas

Langkah pertama untuk memperbaiki teflon yang rusak adalah dengan menggosoknya dengan kertas amplas. Sebelum digosok, basahi permukaan teflon menggunakan air secukupnya. 

Air disini berfungsi untuk memudahkan menggosok teflon. Gosok teflon hingga permukaannya berwarna putih merata dan lapisan hitam hilang semua.

4 dari 10 halaman

Panaskan Teflon di Atas Kompor

Setelah permukaan teflon berwarna putih merata, langkah selanjutnya adalah panaskan teflon dengan api yang sedang. Jangan dipakai untuk menggoreng apapun, panaskan teflon di atas api sampai benar-benar panas.

5 dari 10 halaman

Olesi Teflon Panas dengan Mentega

Langkah terakhir dari tahapan memperbaiki teflon rusak adalah dengan melapisi permukaan teflon dengan mentega dengan jumlah yang banyak. Ratakan mentega di seluruh permukaan teflon supaya teflon tidak lengket.

Setelah dirasa cukup, teflon bisa digunakan kembali untuk memasak berbagai makanan tanpa lengket.

6 dari 10 halaman

Apakah Teflon yang Mengelupas Masih Bisa Dipakai?

Jika lapisan mulai terkikis atau mengelupas dari proses memasak dengan panas tinggi, mungkin tidak aman untuk terus menggunakannya. Tidak ada bahaya dalam asapnya, hanya potensi risiko dari lapisan jika terkelupas, karena racun dalam lapisan tersebut berpotensi berpindah ke makanan Anda.

7 dari 10 halaman

Mengapa Teflon Tidak Lengket?

Permukaan teflon yang biasa untuk memasak dilapisi dengan bahan bernama polytetrafluoroethylene yang membuat tidak licin dan lengket saat digunakan.

8 dari 10 halaman

Apakah Teflon yang Tergores Berbahaya?

Teflon berbahaya jika tergores karena meningkatkan risiko terkena bahan kimia beracun. Ketika tergores atau aus, partikel-partikel pada lapisan antilengketnya dapat masuk ke makanan yang dimasak, kemudian tertelan. Jika jumlahnya sedikit, partikel ini tidak berbahaya bagi tubuh.

9 dari 10 halaman

Bagaimana Cara Membersihkan Teflon yang Gosong?

Cara membersihkan teflon yang gosong adalah dengan merendamnya menggunakan air hangat dan diamkan selama 15-20 menit supaya kerak dalam teflon dapat terangkat.

10 dari 10 halaman

Alat Masak yang Aman Terbuat dari Apa?

Porselen atau keramik jug jadi perlengkapan masak yang sudah dipakai sejak lama. Porselen terbilang aman karena unggul dengan menghantarkan panas dengan baik, tidak lengket saat digunakan, dan juga gampang dibersihkan. Kaca juga masuk ke dalam kategori alat masak yang aman digunakan.