Liputan6.com, Jakarta - Bagi sebagian orang, setiap hal yang terjadi selalu perihal dirinya sendiri. Mereka terus-menerus berbagi kisah hidup atau mengalihkan pembicaraan sehingga fokusnya kembali pada mereka, ketika mereka selesai berbicara, mereka tidak punya tenaga lagi untuk mendengarkan orang lain.Â
Bila kamu pernah bertanya-tanya mengapa orang-orang tersebut harus selalu menjadi pusat perhatian, menurut astrolog, ini mungkin terkait dengan horoskop mereka. Melansir dari halaman Best Life pada Jumat (29/12/23), terdapat 6 zodiak yang paling mementingkan diri sendiri atau egois.
Baca Juga
1. Cancer
Cancer biasanya dikenal sebagai orang yang memiliki sifat pengasuh dan suportif. Namun, Raquel Rodriguez, seorang peramal, menunjukkan bahwa mereka bisa mementingkan diri sendiri bila menyangkut masalah mereka, terutama kebutuhan emosional.
Advertisement
Mereka seringkali menginternalisasi perasaan mereka dan lebih fokus pada naik turunnya emosi mereka sendiri. Introspeksi ini terkadang membuat mereka lupa akan kebutuhan orang-orang di sekitar mereka, bukan karena narsisme, tetapi karena refleksi diri mereka yang sangat dalam.
2. Scorpio
Scorpio memang suka menyendiri. Mereka merupakan zodiak yang sensitif dengan emosi yang besar dan seringkali sulit untuk menghadapi perasaan orang lain bila mereka tidak mampu mengendalikannya sendiri. Itulah sebabnya mereka terlihat egois.
Menurut Tara Bennet, peramal dan pelatih spiritual, Scorpio sangat berhati-hati dalam melindungi privasi mereka, hanya menunjukkan kepada dunia apa yang mereka ingin lihatkan. Mereka tidak ingin mengambil risiko terluka dengan membiarkan orang lain masuk dalam hidupnya.Â
Namun, bila kamu mengkhianati mereka, berhati-hatilah karena menjaga diri sendiri adalah salah satu prioritas mereka. Tidak jarang, mereka juga akan membalas dendam.
3. Gemini
Gemini merupakan zodiak yang paling cerewet dan senang bergosip dengan rekan kerja atau menghibur orang-orang di suatu tempat dengan detail kisah hidup terbaru mereka. Masalahnya adalah mereka suka mengekspresikan pikiran dan ide mereka.
Mungkin mereka terlalu asyik dengan berbagi cerita sehingga lupa memberikan waktu yang sama kepada orang lain. Keingintahuan mereka seringkali kembali pada pengalaman dan perspektif mereka sendiri.
4. Aries
Aries akan selalu menempatkan diri mereka sebagai prioritas utama di hampir setiap situasi. Mereka memiliki rasa percaya diri yang kuat dan dorongan kuat untuk menegaskan individualitas mereka. Mereka juga terlalu dokua pada ambisinya sendiri untuk menjadi pemenang sehingga jarang memperhatikan kebutuhan atau aspirasi orang lain.
Pada akhirnya, Aries yang memiliki sifat kompetitif ini akan menutupi kemampuan mereka untuk melihat sesuatu dari sudut pandang lain yang membuat mereka tampak egois.
Advertisement
5. Leo
Zodiak api ini paling bahagia ketika sorotan tertuju pada mereka, tetapi karena mereka berkembang dengan perhatian, mereka seringkali kurang menyadari perasaan orang-orang di sekitarnya.
Meskipun Leo murah hati dalam melakukan suatu kesalahan, mereka hanya akan mengurus orang lain setelah kebutuhan mereka terpenuhi. Mereka akan memainkan satu-satunya peran utama dalam hidup mereka dan mengharapkan orang lain untuk memenuhi kebutuhan mereka.
6. Aquarius
Aquarius adalah zodiak yang paling mementingkan diri sendiri karena mereka sangat intelektual dan selalu fokus pada hal besar selanjutnya. Mereka bisa begitu sibuk dengan visi mereka untuk masa depan atau perspektif unik mereka sehingga mereka mengabaikan kebutuhan dan perasaan orang lain.
Selain itu, astrolog juga menunjukkan bahwa mereka sangat senang dengan keberadaan mereka sendiri. Mereka akan tetap berada di tepi jurang, lebih memilih untuk menonton daripada bergaul dan hanya dokus pada diri mereka sendiri.