Sukses

Rasanya Enak, Kacang Pistachio Ternyata Juga Efektif Cegah Kenaikan Gula Darah

Memiliki rasa yang enak, kacang pistachio ternyata berkhasiat untuk bantu mengontrol kadar gula darah dalam tubuh. Begini penjelasannya.

Liputan6.com, Jakarta Konsumsi makanan dengan glikemik rendah sangat penting bagi penderita diabetes. Beragam makanan manis dan tinggi karbohidrat sangat disarankan untuk dibatasi atau sama sekali dihindari. 

Adapun bagi pecinta kacang-kacangan namun khawatir terhadap lonjakan gula darah, kacang pistachio bisa menjadi solusi. Pistachio (Pistacia vera) merupakan salah satu jenis kacang yang masih masuk dalam famili mete dari Asia Tengah dan Timur Tengah. Memiliki indeks glikemik yang rendah, jenis kacang satu ini menjadi pilihan diet yang ramah bagi individu dengan resiko gula darah tinggi.

Memiliki rasa yang enak dengan berbagai kreasi cara mengonsumsinya, berikut manfaat kacang pistachio bagi pengidap diabetes atau yang memiliki riwayat gula darah tinggi. Dirangkum dari berbagai sumber, pada Senin (4/3/2024).

2 dari 11 halaman

Kandungan Nutrisi dalam Kacang Pistachio

1. Kandungan Indeks Glikemik Rendah

Konsumsi makanan yang rendah glikemik seperti kacang pistachio adalah salah satu anjuran bagi penderita diabetes. Hal ini karena setelah mengonsumsinya, lonjakan gula darah dapat dihindari. Pada konsumsi makanan rendah glikemik, pelepasan glukosa terjadi secara bertahap dan lebih stabil sehingga kondisi gula darah bisa tetap stabil. 

2. Serat

Kacang pistachio kaya akan serat larut yang bagus bagi penderita diabetes. Jenis serat satu ini dapat membantu memperlambat penyerapan glukosa, membuat kenyang lebih lama, dan menstabilkan berat badan.

3. Lemak Sehat

Konsumsi lemak sehat bagi pasien diabetes dapat membantu meningkatkan sensitivitas insulin. Kondisi ini dapat mengurangi kebutuhan dosis insulin dalam tubuh serta memperbaiki regulasi gula darah. 

4. Tinggi Protein

Camilan yang kaya akan protein menjadi pilihan yang baik bagi penderita diabetes. Hal ini karena protein mampu memperlambat proses penyerapan karbohidrat sehingga mampu menstabilkan kadar gula darah.

5. Antioksidan

Mengonsumsi antioksidan yang cukup dapat membantu mengatasi stress oksidatif dan peradangan dalam tubuh akibat diabetes.

3 dari 11 halaman

Manfaat Kacang PIstachio untuk Penderita Diabetes

Mengutip dari Health Shots, sebuah penelitian yang dikeluarkan oleh PubMed menunjukkan bahwa, menjadikan pistachio sebagai opsi camilan dapat mengontrol glikemik, tekanan darah, obesitas, maupun berbagai macam peradangan dalam tubuh. Hal ini juga selaras dengan pernyataan Vidhi Chawla, seorang ahli gizi, bahwa pistachio memiliki banyak manfaat untuk penderita gula darah tinggi.

4 dari 11 halaman

Takaran Konsumsi Pistachio untuk Penderita Diabetes

Meski menjadi diet yang ramah bagi penderita diabetes, batasan konsumsi pistachio tetap perlu diperhatikan. Ini karena, konsumsi karbohidrat pada pasien diabetes perlu dibatasi, dan pistachio sendiri juga mengandung karbohidrat. Menurut saran ahli gizi, Vidhi Chawla, takaran yang pas untuk konsumsi harian pistachio adalah 25 gram (satu ons) per hari.

5 dari 11 halaman

Cara Konsumsi Pistachio

Berikut tiga rekomendasi cara mengonsumsi pistachio yang enak.

  1. Sebagai camilan. Takaran mengonsumsi pistachio sebagai camilan baiknya adalah 25 gram (1 ons).
  2. Sebagai topping. Kacang pistachio dapat dihaluskan dan dijadikan topping salad, yoghurt, oatmeal, ataupun makanan sehat lainnya.
  3. Mengonsumsi pistachio sebagai smoothies atau bubur.
6 dari 11 halaman

Manfaat Lain Pistachio untuk Kesehatan

1. Baik untuk Kesehatan Mata

Kandungan lutein dan zeaxanthin yang bagus bagi kesehatan mata ada dalam kacang pistachio. Kedua senyawa itu dapat melindungi mata dari sinar UV dan degenerasi makula.

2. Mencegah Alzheimer

Kandungan Omega 3 dalam kacang pistachio berkontribusi meningkatkan daya ingat, menurunkan risiko alzheimer, dan mengurangi peradangan.

3. Membantu Program Penurunan Berat Badan

Dalam satu porsi pistachio terkandung 159 kalori dimana ukuran ini masih tergolong rendah kalori. Selain itu, kandungan sertanya juga membantu menekan rasa lapar sehingga berat badan.  

 

7 dari 11 halaman

Dari Mana Asal Kacang Pistachio?

Kacang pistachio berasal dari Suriah, Yunani dan Iran dimana tumbuhan ini sudah dibudidayakan selama lebih dari 10.000 tahun.

8 dari 11 halaman

Pistachio Adalah Rasa Apa?

Kacang ini biasanya berwarna hijau dan memiliki rasa yang manis. Meskipun disebut sebagai kacang, tapi secara keilmuan pistachio termasuk biji-bijian.

9 dari 11 halaman

Kacang Apa yang Paling Mahal?

Kacang-kacangan paling mahal di dunia adalah kacang macadamia.

10 dari 11 halaman

Apakah Kulit Kacang Pistachio Bisa Dimakan?

Kulit kacang pistachio ada yang terasa asin dan tawar, namun biasanya langsung dibuang karena yang dikonsumsi hanya bagian isinya. Padahal, kulit kacang pistachio memiliki banyak kegunaan untuk tanaman.

11 dari 11 halaman

Bagaimana Bentuk Kacang Pistachio?

Kacang ini memiliki bentuk berupa cangkang dengan warna kuning hingga hijau. Panjangnya biasanya sekitar satu inci dan setengah inci.