Sukses

Tidak Perlu Pakai Tepung, Ini Trik Goreng Lele Agar Tidak Melengkung dan Tetap Gurih

Dengan bahan dan cara masak yang tepat, ikan lele goreng dapat tetap renyah dan tidak melengkung walau tidak pakai tepung. Simak caranya berikut ini.

Liputan6.com, Jakarta Di beberapa hidangan seperti pecel atau lalapan, lele goreng merupakan salah satu lauk yang banyak digemari selain ayam dan bebek goreng. Terlebih lagi jika disajikan dengan nasi, teh hangat, dan sambal terasi yang semakin menggugah nafsu makan.

Sayangnya beberapa lele goreng di warung makan cenderung melengkung dengan tekstur yang tidak garing. Bahkan jika garing sekalipun biasanya menggunakan tepung atau minyak goreng yang berlebih.

Namun berdasarkan video YouTube yang diunggah oleh kanal Dapur Jempol, lele goreng yang lurus dan gurih bisa dibuat sendiri tanpa menggunakan tepung. Dirangkum pada Jumat (21/6/2024), berikut caranya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 11 halaman

Belah Kepala Lele

Saat proses penggorengan dengan minyak yang banyak dan api besar, bagian kepala lele akan meletup-letup dan mencipratkan minyak.

Hal itulah yang membuat lele goreng jadi melengkung saat diangkat dari penggorengan.

Oleh karena itu, belah terlebih dahulu kepala lele di bagian tengah. Beberapa orang bahkan langsung membuang bagian kepala agar proses penggorengan jadi jauh lebih mudah

3 dari 11 halaman

Haluskan Bumbu

Agar terasa gurih dan tidak hambar, haluskan bumbu-bumbu berikut:

●     2 ruas kunyit.

●     ½ ruas jahe.

●     1 ruas lengkuas.

●     6 siung bawang putih.

●     ½ sdm ketumbar.

●     1 sdm garam.

Pertama-tama parut kunyit, jahe, dan lengkuas. Lalu pada cobek yang lain, ulek garam, ketumbar, dan bawang putih hingga benar-benar halus.

4 dari 11 halaman

Campurkan Bumbu dengan Lele

Langkah berikutnya, masukkan bumbu yang sudah dihaluskan tadi ke dalam wadah berisi lele yang sudah dicuci dengan kepala yang sudah dibelah.

Oleskan bumbu ke seluruh bagian lele lalu aduk dengan tangan sampai bumbu tercampur merata.

Jika ingin bumbu lebih meresap ke dalam daging, bisa tambahkan 1 sendok teh penyedap rasa dan 2 sachet micin, lalu aduk lagi hingga merata

5 dari 11 halaman

Masukkan Lele ke dalam Penggorengan

6 dari 11 halaman

Lele Tidak Melengkung dan Tetap Gurih

Setelah lele dibalik, tunggu hingga berwarna kecoklatan agar kulit bisa renyah dengan daging tetap empuk.

Jika sudah kecoklatan, segera matikan kompor lalu angkat dan tiriskan di atas piring. Nah, sekarang lele goreng yang lurus, gurih dan renyah sudah siap disantap dengan nasi hangat dan sambal.

7 dari 11 halaman

Berapa Lama Waktu untuk Menggoreng Ikan?

Ikan sebaiknya disiapkan dengan menggorengnya menggunakan minyak sayur yang sudah dipanaskan hingga mencapai suhu sekitar 180 derajat Celcius. Proses penggorengannya sebaiknya tidak lebih dari delapan menit, namun juga tidak kurang dari lima menit agar ikan tidak kelewat gosong.

8 dari 11 halaman

Bagaimana Cara Membersihkan Ikan Lele?

Untuk mengatasi lendir pada lele sangatlah sederhana. Anda hanya perlu menggosokkan garam atau abu gosok ke bagian tubuhnya hingga lendirnya hilang sepenuhnya. Setelah itu, bilas dengan air mengalir sampai bersih.

9 dari 11 halaman

Bagaimana Cara Menghilangkan Bau Amis Pada Ikan Lele?

Penggunaan garam dapat menjadi solusi efektif dalam mengatasi bau amis yang melekat pada ikan air tawar seperti ikan lele. Prosesnya cukup sederhana, setelah melakukan proses pembersihan pada ikan, Anda dapat mengaplikasikan garam secara merata di permukaan ikan untuk mengurangi bau amis. Diamkan selama kurang lebih 5 menit, lalu bilaslah ikan dengan air bersih. Alternatif lainnya, Anda juga bisa menggunakan larutan air garam untuk mencapai hasil yang sama.

10 dari 11 halaman

Berapa Menit Ikan Dibalik?

Ketika melakukan proses pemanggangan ikan, cukuplah untuk melakukan pembalikan dua kali saja. Pertama, panggang ikan selama sekitar 10-12 menit hingga dagingnya berubah warna menjadi putih pekat dan kulitnya berubah menjadi kecokelatan di satu sisi. Setelah itu, putarlah ikan dan lanjutkan memasak sisi yang lain selama sekitar 8-10 menit.

11 dari 11 halaman

Kenapa Goreng Ikan Jadi Keras?

Kondisi basah saat menggoreng ikan bisa mengakibatkan terciptanya kelembapan di dalam wadah memasak, yang berpotensi membuat ikan jadi alot dan keras. Sebaliknya, jika ikan dikeringkan sebelumnya, kelembaban dapat terserap dengan efisien, menghasilkan ikan yang lebih renyah dan tidak keras saat digoreng.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini