Liputan6.com, Jakarta Selain tahu isi, tahu goreng yang renyah dan berongga juga menjadi cemilan favorit bagi beberapa orang.
Selain lebih murah, cara pembuatannya pun jauh lebih praktis dibanding olahan tahu lain.
Baca Juga
Terlebih lagi, untuk menggoreng tahu yang renyah dan berongga ternyata tidak memerlukan tepung terigu dan maizena. Bahkan, kerenyahan tahu goreng ini juga lebih tahan lama.
Advertisement
Jika tidak pakai terigu atau maizena, lalu tepung apa yang digunakan agar bisa renyah? Melansir dari tutorial yang diunggah oleh kanal YouTube mbok midut, tahu goreng yang renyah bisa dibuat dengan tepung beras.
Dirangkum pada Minggu (9/6/2024), berikut adalah langkah-langkahnya.
Aduk Semua Bahan dan Bumbu
Bahan yang dibutuhkan bisa dibilang sangat sedikit karena tidak memerlukan sayuran serta tepung terigu dan maizena. Adapun bahan yang diperlukan adalah:
● 150 gr tepung beras.
● ½ sdt garam.
● 1 sdt lada bubuk.
● 1 sdt kaldu bubuk.
● 300 ml air.
● ½ sdt baking powder.
Pertama-tama, buat adonan pelapis tahu dengan mengaduk semua bahan dalam mangkuk besar sambil menuang air secara perlahan. Takaran air harus dua kali lebih banyak dari tepung beras yang digunakan.
Aduk terus sampai encer, yang mana jika adonan ditarik ke atas tidak putus tapi juga tidak kental. Setelah itu, baru tambahkan ½ sdt baking powder lalu aduk lagi hingga tercampur rata.
Advertisement
Iris Tahu Beberapa Bagian
Karena tidak pakai isian sama sekali, usahakan gunakan tahu putih karena akan lebih renyah saat digoreng.
Iris tahu kecil-kecil hingga beberapa bagian sesuai selera. Tahu harus diiris pelan-pelan, karena tekstur tahu putih sangat rapuh dan mudah patah.
Jika sudah diiris kecil-kecil, masukan tahu satu per satu ke dalam adonan.
Masukkan Tahu ke Penggorengan
Panaskan minyak yang agak banyak, agar kerenyahan tahu bisa lebih tahan lama.
Masukkan tahu yang sudah dilumuri adonan tadi ke dalam penggorengan satu per satu. Aduk tahu dengan spatula atau sodet agar kematangan tahu bisa lebih merata.
Di tahap ini, tahu sudah mulai berongga dengan kulit yang mulai mengembang.
Advertisement
Tahu Renyah dan Berongga Siap Disantap
Jika tahu sudah berwarna kuning kecoklatan dengan kulit yang lebih melenting secara merata, segara matikan kompor dan tiriskan.
Letakkan di atas piring yang ditutupi dengan tisu serap minyak. Dengan demikian, tahu goreng renyah dan berongga sudah siap disantap dengan cabai rawit.
Tepung Maizena Bisa Diganti dengan Apa?
Salah satu opsi untuk menggantikan tepung maizena adalah tepung beras yang dapat digunakan oleh Ibu. Dalam mengentalkan makanan dengan tepung beras, takaran yang diperlukan tidak sama dengan tepung maizena. Dibandingkan dengan satu sendok makan tepung maizena dalam resep, dibutuhkan tiga sendok makan tepung beras sebagai pengganti.
Advertisement
Apa Tepung Perenyah untuk gorengan?
Salah satu variasi tepung yang sering dimanfaatkan dalam proses pembuatan gorengan adalah tepung terigu serbaguna. Ketika digunakan, tepung ini menciptakan lapisan luar yang garing dan berwarna emas pada makanan yang sedang digoreng.
Bisakah Tepung Terigu Pengganti Tepung Maizena?
Apabila ingin mengganti maizena dengan tepung terigu, aduk dengan jumlah dua kali lipat dan tambahkan air dingin. Dengan cara ini, hasilnya akan mirip dengan penggunaan maizena.
Advertisement
Apakah Tepung Maizena dan Tepung Kanji Itu Sama?
Tepung maizena dan kanji terbuat dari bahan dasar yang berbeda. Tepung maizena berasal dari jagung, oleh karena itu tepung ini juga sering disebut dengan tepung jagung atau corn flour. Sedangkan tepung kanji yang juga disebut dengan tepung tapioka, terbuat dari singkong.
Apa Manfaat Tepung Maizena pada Gorengan?
Biasanya, adonan tepung tidak hanya terdiri dari terigu, tetapi juga mencampurkan tepung tanpa gluten atau tepung pati seperti maizena. Tindakan ini bertujuan untuk mengurangi jumlah gluten secara keseluruhan dalam adonan. Dampaknya, hasil akhir gorengan akan tetap renyah namun tidak terlalu berminyak.
Advertisement