Sukses

8 Artis Cantik Korea yang Punya Mata Monolid, Natural dan Mempesona

Banyak artis yang tampil menawan dengan mata monolid mereka, hingga menjadi identitas tersendiri.

Liputan6.com, Jakarta - Korea Selatan terkenal dengan teknologi bedah plastiknya yang sangat maju. Hingga bagi masyarakatnya, operasi plastik merupakan hal yang sangat wajar dilakukan demi menunjang penampilan yang lebih baik. Bukan rahasia umum, bahwa kecantikan adalah hal yang sangat penting di Korea Selatan.

Menurut sebuah studi, dari seribu pasien yang diteliti, terdapat sebanyak 68% orang menjalani operasi kelopak mata ganda. Hal ini ditujukan agar mendapatkan mata yang lebih besar dan sesuai dengan standar kecantikan yang berlaku.

Terutama pada mereka yang bekerja di bidang industri hiburan, di mana penampilan menjadi hal yang sangat utama. Oleh sebab itu, tidak sedikit para aktor maupun idol melakukan operasi yang dapat menunjang penampilannya, termasuk menjalani operasi kelopak mata.

Namun, perlu digarisbawahi bahwa tidak semua artis Korea melakukan hal tersebut. Faktanya, masih banyak artis yang tampil menawan dengan mata monolid mereka. Bahkan, hal mata monolid ini justru menjadi identitas tersendiri karena kecocokannya.

Berikut 8 aktris Korea yang tampil natural dan menawan dengan mata monolid mereka.

1. Kim Go Eun

Kim Go Eun merupakan bintang Goblin dan The King: Eternal Monarch yang terkenal karena kecantikan mata monolidnya. Dalam sebuah wawancara tahun 2016, Kim Go Eun pernah mengaku dia hampir menjalani operasi plastik pada kelopak matanya sebelum debut sebagai aktris.

Aktris 32 tahun itu ditanya apakah dia pernah merasa tidak percaya diri tentang matanya yang monolid dan dia mengakui, "Saya memikirkan untuk menjalani operasi kelopak mata ganda sebelum debut saya. Saya akhirnya tidak melakukannya, dan saya pikir saya membuat keputusan yang tepat."

Selain itu, dia juga menambahkan bahwa dia tidak lagi memiliki rencana untuk melakukan operasi kelopak mata ganda. Saat ini dia sangat menyukai mata monolidnya.

2 dari 7 halaman

2. Park So Dam

Saat ini, Park So Dam dikenal karena perannya pada drakor Death’s Game. Aktris kelahiran tahun 1991 ini kerap kali dibandingkan dengan Kim Go Eun karena keduanya sama-sama memiliki mata monolid yang menawan.

Sebelumnya, pemeran film "Parasite" ini juga memiliki pandangan serupa yaitu ingin melakukan operasi di bagian matanya. Namun, kemudian dia menyadari bahwa mata monolidnya membuat dirinya unik.

So Dam mengatakan, “Saya pikir daya tarik saya adalah memiliki penampilan yang berbeda dari semua orang. Saya tidak pernah memikirkan tentang operasi plastik." 

3 dari 7 halaman

3. Kim Da Mi

Nama Kim Da Mi semakin melejit berkat perannya dalam drakor Itaewon Class bersama Park Seo Jun. Da Mi berhasil meninggalkan kesan kuat sebagai tokoh utama yang tegas namun keras kepala, Jo Yi-seo. Selain itu, dia juga tampil nyentrik dengan rambut pirang sebagiannya.

Hingga saat ini, aktris kelahiran tahun 1995 ini selalu tampil percaya diri dengan mata monolidnya. Tidak hanya itu, matanya kini menjadi ciri khas yang tidak lepas dari sosoknya. Seperti yang terlihat pada pemotretan terakhirnya untuk majalah Vogue Korea, dia tampil menawan dengan makeup natural yang menegaskan mata monolidnya.

4 dari 7 halaman

4. Lee Som (Esom)

Esom mengawali debutnya sebagai model fashion pada tahun 2018. Dia pun telah berhasil membuktikan kemampuan aktingnya pada beberapa serial drakor terkenal seperti Because This Is My First Life dan Taxi Driver.

Diberkahi tubuh yang tinggi dan ideal seperti model pada umumnya, Esom juga memiliki fitur wajah yang memikat. Banyak penggemar mengakui kecantikannya yang natural dan menawan dengan tulang pipi yang tinggi serta mata monolidnya.

5 dari 7 halaman

5. Jung So Min

Pernah satu proyek bersama Esom juga, Jung So Min merupakan peran utama drakor This Is My First Life. Dahulu, dia sempat dirumorkan menjalani operasi bedah plastik. Dia pun langsung membantah rumor tersebut.

Selain itu, dia juga menekankan bahwa tidak ada yang salah dari menjalani operasi plastik. Apabila seseorang ingin terlihat cantik itu merupakan hal yang wajar. Apapun alasannya, Jung So Min merupakan salah satu aktris drakor yang memiliki kecantikan effortless dengan mata monolidnya.

6 dari 7 halaman

6. Jeon Yeo Bin

Mengawali karier pada tahun 2015, Jeon Je Bin pernah berperan sebagai Hong Cha Young dalam serial drama terkenal Vincenzo. Oleh sebab itu, aktris berusia 34 tahun ini dapat menarik perhatian semua orang.

Selain karena aktingnya sebagai wanita kuat yang berjiwa bebas, kecantikan alaminya juga tergambar melalui mata monolid yang indah.

7 dari 7 halaman

7. Lee Ho Jung

Apakah kamu masih mengingat karakter Yoon Sol dalam drakor booming Nevertheless? Meskipun bukan pemeran utama, Lee Ho Jung dapat mencuri perhatian penonton dengan aktingnya yang mengesankan sebagai Yoon Sol.

Selain gaya pakaian kerennya yang dipilihnya sendiri, dia juga sangat menarik dengan mata monolidnya yang ekspresif. Ini tentu dapat memberikannya pesona tersendiri.Â