Liputan6.com, Jakarta Drama Korea (drakor) memiliki berbagai macam tema yang diangkat dari kehidupan masyarakatnya. Dari kisah percintaan yang manis hingga kehidupan militer yang keras.
Terlebih dengan adanya wajib militer membuat dunia ketentaraan dapat menjadi premis cerita yang menarik. Ketika menonton drama militer, kamu akan melihat bagaimana tokoh berdedikasi untuk negaranya sambil berusaha bertahan hidup karena kerasnya kehidupan militer.
Baca Juga
Di samping latar militer, drakor umumnya tetap menyelipkan kisah romantis di antara para tokohnya. Hal ini tentu dapat membuat kisah percintaan tokoh menjadi lebih dramatis dengan karena terdapat perjuangan yang keras.
Advertisement
Bagi kamu yang tertarik dengan drama militer, berikut 7 rekomendasi drakor militer yang wajib kamu tonton.
1. D.P. 1 & 2
D.P. merupakan singkatan dari Deserter Pursuit, bagian dari tentara angkatan darat yang bertugas untuk melacak para tentara yang kabur dari kewajibannya. Drakor ini menampilkan tokoh bernama Ahn Jun Ho (Jung Hae In), tentara wajib militer yang ditugaskan di unit D.P. karena kegigihan serta pengelolaan emosi yang baik.
Selama bertugas itu dia berpartner dengan seniornya, Han Ho Yeol (Koo Kyo Hwan). Dia pun menjalankan tugas untuk menyelidiki setiap tentara yang membelot, sambil melawan konflik batin yang ada dalam dirinya sendiri.
Apabila kamu sedang mencari drama militer tanpa unsur percintaan sedikit pun, drakor ini sangat cocok untuk kamu. Tersedia dalam 2 musim, kamu harus menonton D.P. 1 & 2 secara berurutan.
2. Mr. Sunshine
Mr. Sunshine merupakan drama kolosal yang tayang pada 2018 lalu. Drama ini menceritakan tentang perjuangan Go Ae Shim (Kim Tae Ri) yang tergabung dalam pasukan rahasia demi mempertahankan kemerdekaan Korea dari tangan Jepang.
Tanpa disangka, dirinya dapat menaklukkan hati tiga pria sekaligus di saat yang bersamaan. Pria-pria tersebut yaitu Eugene Choi (Lee Byun Hun), Goo Dong Mae (Yoo Yeon Seok), dan Kim Hui Seong (Byun Yo Han).
Bagaimana kisah Ae Shin selanjutnya? Kamu bisa menyaksikannya di layanan streaming Netflix.
3. Military Prosecutor Doberman
Military Prosecutor Doberman mengisahkan tentang Do Bae Man (Ahn Bo Hyun), seseorang yang menjadi jaksa militer demi meraih kesuksesan dan kekayaan. Ini sesuai dengan prinsipnya bahwa pekerjaan hanyalah sarana memperkaya diri. Namun, diam-diam Do Bae Man memiliki keinginan untuk berhenti dari pekerjaannya.
Di sisi lain, Cha Woo In (Jo Bo Ah) merupakan jaksa militer pemula yang berasal dari keluarga chaebol (konglomerat). Dia memiliki niat tulus untuk menciptakan keadilan.
Meskipun dilandasi tujuan yang berbeda, akhirnya Bae Man dan Woo In mulai bekerja sama untuk menghancurkan kejahatan di dalam militer. Apakah cara pandang Bae Man akan berubah nantinya?
Advertisement
4. Search
Search bermula dari kasus pembunuhan aneh yang terjadi di zona demiliterisasi Korea Selatan dan Korea Utara (DMZ). Untuk mengusut kasus ini, sebuah regu pencarian pun dibentuk dengan Yong Dong Jin (Jang Dong Yoon) dan Son Ye Rim (Krystal) termasuk di dalamnya.
Saat memulai pencarian, mereka menyadari bahwa kasus ini sangatlah berbeda. Dalam hal ini mereka bukan hanya mencari manusia belaka. Bagaimana mereka akan menyelesaikan misi ini?
5. Crash Landing On You
Yoon Se Ri (Son Ye Jin) merupakan pengusaha sukses asal Korea Selatan. Saat sedang melakukan paralayang, dia berakhir dengan mendarat darurat di zona demiliterisasi Korea karena keadaan alam.
Kemudian, Se Ri bertemu dengan kapten Ri Jeong Hyeok (Hyun Bin), tentara Korea Utara yang bertugas menjaga daerah perbatasan. Jeong Hyeok bersama anak buahnya pun bekerja sama untuk mengembalikan Se Ri ke negara asalnya.
Namun, bagaimana bila pada akhirnya mereka saling merasakan cinta satu sama lain? Apakah mereka dapat mempertahankan cinta di tengah perbedaan latar belakang satu sama lain?
6. Snowdrop
Pada tahun 2021, drakor ini sangat menarik perhatian sebab menjadi drama debut Jisoo Blackpink sebagai peran utama. Terlebih kemistri antara dirinya dengan aktor Jung Hae In membuat penonton semakin gemas.
Berlatar pada tahun 1987, Snowdrop menceritakan kisah Im Soo Ho (Jung Hae In), seorang mata-mata Korea Utara yang menyamar menjadi mahasiswa. Dalam tugasnya, dia justru terlibat kisah cinta dengan Eun Young Ro (Jisoo), seorang mahasiswi di Universitas Perempuan Hosu.
Sampai akhirnya Young Ro mengetahui identitas Soo Ho yang sebenarnya, dia pun merasa benci pada lelaki itu. Namun, mereka pun justru terlibat dalam konflik besar tatkala para mata-mata Korea Utara terjebak dalam asrama wanita yang ditempati Young Ro. Bagaimana akhir kisah cinta Soo Ho dan Young Ro?
7. Descendants of the Sun
Descendants of the Sun menceritakan kisah cinta antara tentara dengan tenaga kesehatan. Mereka adalah Yoo Si Jin (Song Jong Ki) merupakan seorang Kapten di pasukan khusus Tentara Korea Selatan. Dia kemudian bertemu dengan dokter Kang Mo Yeon (Song Hye Kyo) dan menjalin cinta dengannya.Â
Kisah cinta mereka sebenarnya sudah dimulai sejak berada di Korea Selatan, namun perasaan mereka menjadi lebih jelas ketika ditempatkan di Urk, sebuah daerah konflik.
Advertisement