Liputan6.com, Jakarta Kulit tangan kering dan kasar merupakan masalah umum yang sering dihadapi oleh banyak orang di berbagai belahan dunia. Kondisi ini dapat disebabkan oleh berbagai faktor, termasuk cuaca ekstrem, paparan bahan kimia, penggunaan sabun yang keras, serta kurangnya kelembaban alami pada kulit.
Kulit kering dan kasar tidak hanya menyebabkan ketidaknyamanan fisik, tetapi juga dapat memengaruhi kepercayaan diri seseorang. Untuk mengatasi masalah ini, ada beberapa langkah yang dapat diambil untuk merawat kulit tangan agar tetap sehat dan lembut.
Dengan memahami faktor-faktor yang menyebabkan kulit tangan kering dan kasar serta langkah-langkah yang efektif untuk mengatasinya, kamu dapat memperoleh informasi yang bermanfaat untuk merawat kulit tangan mereka dengan lebih baik. Mau tahu apa saja?
Advertisement
Faktor-Faktor Kulit Tangan Kering dan Kasar
Kulit tangan kering dan kasar dapat disebabkan oleh sejumlah faktor yang beragam. Berikut ini adalah beberapa faktor utama yang dapat menyebabkan kulit tangan kering dan kasar.
Cuaca Ekstrem
Paparan terhadap cuaca ekstrem, baik itu udara yang sangat dingin atau panas dapat menghilangkan kelembapan alami kulit tangan. Udara dingin cenderung memiliki kelembapan rendah, sedangkan udara panas dan kering juga dapat menyebabkan penguapan cepat dari kulit.
Paparan Bahan Kimia
Penggunaan bahan kimia seperti deterjen, sabun cuci, dan pembersih rumah tangga lainnya tanpa pelindung dapat menyebabkan kulit tangan kering dan kasar. Bahan kimia tersebut dapat menghilangkan minyak alami kulit yang berperan penting dalam menjaga kelembapan dan kesehatan kulit.
Kurangnya Kelembapan
Kurangnya kelembapan udara, terutama di lingkungan dengan pemanasan sentral atau penggunaan AC yang berlebihan dapat mengurangi kelembapan kulit tangan. Kulit yang kekurangan kelembapan alami cenderung menjadi kering dan rentan terhadap pecah-pecah.
Pembersihan yang Berlebihan
Terlalu sering mencuci tangan dengan sabun atau menggunakan pembersih tangan beralkohol dapat menghilangkan minyak alami dan mengganggu keseimbangan pH kulit. Hal itu pun menjadi penyebab kenapa kulit tangan menjadi kering dan kasar.
Kurangnya Perawatan
Terkadang, kulit tangan kering dan kasar terjadi karena kurangnya perawatan yang tepat. Mengabaikan kebutuhan kulit tangan seperti pelembap yang sesuai atau penggunaan sarung tangan saat beraktivitas di luar ruangan juga dapat menyebabkan masalah ini.
Atasi Kulit Tangan Kering dan Kasar
Selalu Gunakan Sarung Tangan saat Membersihkan Ruangan
Menjadi bagian tubuh yang paling sering digunakan untuk mengerjakan berbagai tugas rumah tangga seperti mencuci piring, baju bahkan membersihkan rumah, tangan membutuhkan perlindungan ekstra selama menjalankan tugasnya. Saat sedang melakukan berbagai pekerjaan rumah tangga, gunakan sarung tangan demi menjaga kelembapan alaminya.
Bahan kimia yang terkandung dalam sabun pencuci piring, deterjen, hingga produk pembersih rumah lainnya bisa mengikis minyak alami dan membuat tangan jadi terasa sangat kering. Tak sedikit yang mengalami gatal hingga iritasi akibat paparan zat kimia tersebut.
Jadi, pastikan kamu menggunakan sarung tangan selama mengerjakan tugas rumah tangga sebagai bentuk perlindungan terhadap area yang satu ini.
Gunakan Sunscreen
Saat sedang mengaplikasikan sunscreen untuk wajah dan tubuh, jangan lupa berikan perlindungan yang dibutuhkan di area tangan juga. Hal utu pun sama pentingnya, karena radiasi sinar UV juga bisa menyebabkan kulit tangan kering dan kasar.
Tak hanya itu, sunscreen juga sudah teruji secara klinis dapat mengurangi tanda penuaan dini di area tangan yang bisa dilihat dari kulit tangan yang terlihat kusam dan berkerut. Demi memberikan perlindungan maksimal yang dibutuhkan, pilih sunscreen dengan kandungan SPF yang nggak hanya dapat memproteksi dari sinar UVA dan UVB saja, tapi juga menjaga kelembapan alami kulit.
Advertisement
Atasi Kulit Tangan Kering dan Kasar
Gunakan Hand Cream
Salah satu kunci menjaga kelembapan tangan dengan maksimal, yaitu rutin mengaplikasikan hand cream. Produk ini biasanya juga dikemas dalam ukuran yang handy, sehingga praktis di bawa ke mana saja.
Secara umum, hand cream merupakan krim khusus untuk menjaga kelembapan dan menutrisi kulit di area tangan. Saat memilih produk hand cream, jangan lupa perhatikan kandungan yang ada di dalamnya.
Beberapa formula yang baik untuk menjaga kelembapan tangan antara lain shea butter yang berasal dari pohon shea di Afrika Barat. Memiliki asam lemak alami tinggi, sehingga dapat menutrisi kulit sekaligus merangsang regenerasi sel baru.
Alternatif lainnya adalah glycerine yang diekstrak dari lemak hewan atau minyak bumi yang sudah dikenal dengan kemampuannya untuk menghidrasi kulit dalam waktu singkat. Jadi, pilih formula yang tepat demi menjaga kesehatan kulit tangan yang maksimal.
Rutin Perawatan Malam Hari
Salah satu langkah atasi kulit tangan kering dan kasar yang bisa dicoba adalah perawatan pada malam hari. Sebelum tidur, cuci tangan dan rendam tangan di dalam baskom berisi air hangat selama beberapa menit.
Keringkan dengan handuk lembut, lalu aplikasikan petroleum jelly secara merata di area tangan. Setelah itu, gunakan sepasang sarung tangan berbahan katun untuk membantu kandungan petroleum jelly meresap dengan baik ke dalam kulit dan biarkan semalaman.
Nah, itulah langkah yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi kulit kering dan kasar. Yang perlu diperhatikan, lakukan langkah-langkah tersebut secara rutin agar mendapatkan hasil yang optimal, ya!
Â
(*)