Sukses

Top 3: Zodiak yang Dikenal Lebih dari Sekadar Teman

Artikel tentang 4 pasangan zodiak yang lebih dari sekadar teman menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6-Liputan6.com.

Liputan6.com, Jakarta - Dalam hubungan antar individu, terdapat area abu-abu antara persahabatan dan romansa. Beberapa hubungan melampaui batas-batas persahabatan, sehingga menimbulkan hubungan yang mengaburkan batas antara persahabatan dan sesuatu yang lebih.

Seperti beberapa zodiak ini yang dikenal lebih dari sekadar teman. Penasaran siapa saja? Ini dia, seperti melansir dari The Signature Beauty Box, Kamis (27/6/2024).

1. Cancer dan Pisces

Cancer dikenal sosok yang penuh kasih sayang dan penuh empati, menemukan kenyamanan dalam pelukan lembut Pisces, pemimpi yang intuitif dan penuh kasih sayang.

Bersama-sama, mereka berbagi ikatan emosional yang mendalam dan pemahaman bawaan akan kebutuhan satu sama lain.

Hubungan mereka dibangun atas dasar saling mendukung, empati, dan pengabdian yang tak tergoyahkan, melampaui batas persahabatan hingga merangkul kedalaman persahabatan yang penuh perasaan.

Artikel tentang 4 pasangan zodiak yang lebih dari sekadar teman menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6-Liputan6.com. Disusul dengan artikel tentang intip foto Kim Seon Ho dan Go Yoon Jung untuk drakor terbaru, bikin ga sabar.

Sementara itu artikel terpopuler ketiga tentang niat puasa Senin Kamis, serta doa berbuka dan keutamaannya.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. 4 Pasangan Zodiak yang Dikenal Lebih dari Sekadar Teman

 

2. Leo dan Sagitarius

Pemilik zodiak ini adalah individu yang karismatik dan berani, tertarik pada jiwa petualang Sagitarius, pemanah yang optimis dan cinta kebebasan.

Hubungan mereka adalah kemitraan dinamis yang didorong oleh semangat, spontanitas, dan semangat hidup bersama. Mereka akan memulai petualangan besar dan mengobarkan ambisi satu sama lain. Persahabatan mereka berkembang menjadi romansa yang membara tanpa batas.

Selengkapnya...

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

2. Intip Foto Kim Seon Ho dan Go Yoon Jung untuk Drakor Terbaru, Bikin Gak Sabar

Kim Seon Ho dan Go Yoon Jung kembali menjadi pembicaraan di kalangan penggemar drama Korea (drakor). Baru-baru ini, Netflix resmi merilis foto terbaru keduanya yang sedang melakukan script reading untuk projek drama yang akan datang.

Diketahui Seon Ho dan Yoon Jung akan membintangi drama Can This Love Be Translated? yang akan tayang di saluran streaming Netflix. Mengingat proses syuting masih berjalan, drakor ini dikabarkan tayang pada tahun 2025 mendatang.

 Drama ini menceritakan kisah cinta seorang bintang dengan penerjemahnya. Joo Ho Jin (Kim Seon Ho) adalah seorang penerjemah dengan kemampuan bahasa yang luar biasa. Dia dapat berbicara dalam bahasa Korea, Inggris, Jepang, dan Italia.

Ho Jin pun bekerja untuk seorang artis terkenal, Cha Moo Hee (Go Youn Jung) sebagai penerjemahnya. Namun bagaimana bila hubungan keduanya berkembang menjadi lebih serius?

Bergenre komedi romantis, penonton akan diajak untuk menikmati kisah cinta Kim Seon Ho dan Go Yoon Jung yang fresh dan menghibur.

Selengkapnya...

3 dari 3 halaman

3. Niat Puasa Senin Kamis, Serta Doa Berbuka dan Keutamaannya

Puasa Senin Kamis merupakan amalan sunah yang dianjurkan bagi umat Islam, meskipun berbeda dengan puasa wajib Ramadan. Amalan ini tetap memiliki keutamaan dan mendatangkan pahala, meskipun tidak mengerjakannya juga tidak menjadi masalah.

Syaikh Wahbah Az Zuhaili dalam Fiqih Islam wa Adillatuhu menyebutkan bahwa puasa Senin Kamis termasuk dalam puasa sunah yang disepakati para ulama. Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam sering memperbanyak puasa pada Senin dan Kamis, sebagaimana yang diriwayatkan oleh Aisyah Radhiyallahu Anhu.

 Dalam bahasa Arab, Senin disebut isnain yang berarti dua, karena merupakan hari kedua dari penciptaan seluruh makhluk selain bumi. Sedangkan Kamis disebut Khamis yang berarti lima, karena merupakan hari kelima dari penciptaan seluruh makhluk selain bumi.

Puasa Senin Kamis memiliki keutamaan istimewa karena menjadi amalan yang dilakukan secara rutin oleh Rasulullah SAW. Amalan ini dapat dilakukan kapan saja di hari itu, kecuali pada hari-hari yang diharamkan untuk berpuasa seperti 1 Syawal, 10 Dzulhijjah, dan 11-13 Dzulhijjah.

Cara melaksanakan puasa Senin Kamis sama seperti puasa pada umumnya, yaitu dimulai dari terbit fajar hingga terbenam matahari atau waktu magrib. Penting untuk menjaga niat yang ikhlas dan mencegah hal-hal yang dapat membatalkan puasa.

Puasa Senin Kamis menjadi kesempatan untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan mengikuti jejak Rasulullah SAW dalam melaksanakan amalan sunah yang penuh berkah dan keutamaan.

Selengkapnya...

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini