Sukses

Taman Safari Prigen Hadirkan ATV Off-Road: Kombinasi Seru Petualangan dan Satwa Liar

Terbaru, Taman Safari Prigen, Pasuruan, Jawa Timur memperkenalkan wahana ATV off-road bagi mereka yang ingin merasakan petualangan off-road sekaligus aktivitas alam.

Liputan6.com, Surabaya Taman Safari Prigen merupakan salah satu Taman Safari yang terbesar, tak hanya di Indonesia tapi juga di Asia Tenggara. Dengan luas sekitar 300 hektar, Taman Safari Prigen yang didirikan pada tahun 1997 ini senantiasa menyajikan hal yang baru. 

Terbaru, Taman Safari Prigen, Pasuruan, Jawa Timur memperkenalkan wahana ATV off-road bagi mereka yang ingin merasakan petualangan off-road sekaligus aktivitas alam. 

Alexander Zulkarnain, Senior Vice President Marketing Taman Safari Indonesia Group mengungkapkan bahwa wahana ATV di Indonesia ada banyak, namun "cuma di sini pengunjung bisa menikmati pengalaman off-road ATV sambil berinteraksi dengan satwa."

Alex menjelaskan bahwa wahana ATV off-road tersebut menawarkan pengalaman berkendara yang memacu adrenalin. Pengalaman menarik akan dirasakan pengunjung dengan berkesempatan untuk berinteraksi dengan satwa liar di sepanjang jalur dan keindahan pemandangan perbukitan yang indah.

Dengan panjang sekitar 3,6 kilometer, ATV off-road Taman Safari Prigen menawarkan kombinasi tantangan dengan medan beragam, termasuk tanjakan curam, belokan tajam, kubangan berlumpur, gua, dan air terjun. Hal ini membuatnya menantang untuk ditaklukkan dengan waktu tempuh sekitar 1,5 jam untuk diselesaikan.

 

 

 

2 dari 3 halaman

Interaksi dengan satwa liar

Di pertengahan wahana off-road tersebut, pengunjung bahkan bisa berinteraksi dengan satwa bersama animal care giver mereka. Sebagai contoh, pengunjung bisa bertemu dengan Shelly, gajah berusia 35 tahun yang ramah dengan pengunjung. 

Pengunjung bisa memberikan makan, berfoto, bahkan menyentuh gajah tersebut. Belum lagi, selama menjelajahi ATV adventure, pengunjung dapat menyaksikan indahnya pemandangan Gunung Arjuna yang tak jauh dari Taman Safari Prigen.

Meski baru diluncurkan dua minggu yang lalu, Alex mengatakan bahwa respons pengunjung terhadap wahana off-road ATV tersebut cukup positif. 

"Ada pengunjung yang jauh-jauh berkendara dari Jember selama tiga jam, cuma untuk jajal ATV ini. Waktu saya tanya dari mana mereka tahu informasinya, mereka bilang tahu dari FYP TikTok. Saya cukup senang dengan penerimaan yang baik ini," tambah dia saat ditemui di Baobab Safari Resort. 

 

3 dari 3 halaman

Harapan menjadi highlight pengunjung

Alex berharap, ATV Adventure off-road tersebut dapat menjadi salah satu highlight pengunjung yang datang ke Taman Safari Prigen. 

"Sehingga lebih banyak lagi wisatawan yang bisa menikmati dan akhirnya ujung-ujungnya adalah bisa memberikan nilai tambah bagi dunia wisata atau pariwisata di Jawa Timur," pungkasnya.

Paket ATV Adventure off-road mencakup perlengkapan keselamatan, pengalaman full track, makan siang, fasilitas, loker, dan pemandu. Terdapat dua kategori, yakni Standard dengan harga Rp 450.000,- dan Adventure dengan harga Rp 550.000,-

ATV The Grand Taman Safari Prigen telah dibuka untuk umum mulai 28 Juni 2024, dengan empat jadwal waktu yang tersedia bagi para pengunjung:

  • 9:00 AM - 10:30 AM
  • 11:00 AM - 12:30 PM
  • 1:00 PM - 2:30 PM
  • 3:00 PM - 4:30 PM