Sukses

Jangan Sampai Konflik Berujung Perpisahan, Ketahui 5 Cara Mengatasi Kesalahpahaman dalam Hubungan

Hubungan yang harmonis adalah hubungan yang saling mengomunikasikan perasaan dan kebutuhannya. Hal ini dapat mencegah kesalahpahaman antara Anda dan pasangan.

Liputan6.com, Jakarta - Hubungan akan berjalan dengan lancar jika Anda dan pasangan salin terbuka satu sama lain. Dalam suatu hubungan, keterbukaan membuat pasangan menjadi saling percaya.

Namun, di tengah-tengah hubungan yang harmonis terkadang ditemukan konflik yang menyebabkan hubunganmu dan pasangan merenggang. Salah satu penyebab terjadinya konflik yaitu terjadi karena Anda dan pasangan sering mngalami salah paham.

Kesalahpahaman terjadi karena komunikasi Anda dan pasangan tidak berjalan dengan lancar, bahkan hal ini menyebabkan Anda atau pasangan bertindak tidak jujur.

Untuk mengatasi hal tersebut, terdapat beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi kesalahpahaman dalam hubungan, seperti melansir dari PsychCentral, Senin (7/10/2024).

1. Mendengarkan Pasangan Tanpa Memotong

Untuk menghindari kesalahpahaman dengan pasangan, Anda perlu mendengarkan pasangan terlebih dahulu. Anda disarankan untuk memahami apa yang disampaikan tanpa memotong dengan cara mengeluarkan emosi atau bahkan membela diri. Jika Anda melakukan hal demikian, maka situasi semacam ini hanya akan memperburuk keadaan.

Coba untuk mendengarkan pasanganmu saat sedang menjelaskan sesuatu. Hal ini membantu Anda untuk fokus terhadap perasaan dan perspektif mereka. Setelah pasanganmu selesai menjelaskan hal tersebut, maka Anda dapat meresponsnya dengan harapan mendapatkan penyelesaian yang baik.

2 dari 5 halaman

2. Coba untuk Samakan Persepsi

Terkadang kesalahpahaman datang karena satu sama lain memiliki persepsi yang berbeda. Jika Anda atau pasangan tidak saling menyampaikan persepsi tersebut secara terus-menerus, maka yang akan terjadi adalah hubungan Anda mungkin akan merenggang atau bahkan kandas. Untuk mengatasi hal tersebut, solusinya adalah coba untuk komunikasikan dan samakan persepsi.

Misalnya ketika memiliki trauma masa kecil seperti ditinggalkan. Masalah ini terkadang membuat Anda menjadi lebih hati-hati dan bahkan posesif terhadap pasangan. Hal ini terkadang membuat pasangan menjadi risih. Untuk mengatasi hal tersebut, maka komunikasi adalah kuncinya.

3 dari 5 halaman

3. Taruh Kepercayaan pada Pasangan

Jika pasanganmu melakukan sesuatu atau menyampaikan sesuatu yang membuat Anda merasa kecewa, Anda perlu mendengarkan terlebih dahulu penjelasan tersebut. Setelah itu, coba untuk menyelesaikan masalah tersebut secara tenang. Hal ini dilakukan untuk menghindari kesalahpahaman dalam suatu hubungan.

Keadaan semacam ini memang tidak membuat Anda merasa tenang. Sebab hal ini dapat menyebabkan Anda sulit untuk mempercayai pasangan Anda. Langkah yang harus Anda lakukan adalah mulai bicarakan pada pasangan untuk terbuka dan jangan menyimpan rahasia satu sama lain. Hal ini dapat membangun kepercayaan satu sama lain.

4 dari 5 halaman

4. Jangan Saling Menyalahkan

Kesalahpahaman dapat menimbulkan konflik dalam suatu hubungan. Hal ini terjadi jika Anda dan pasangan saling menyalahkan satu sama lain. Kondisi ini terjadi karena Anda dan pasangan saling mempertahakan ego masing-masing.

Pasangan tidak akan mendengarkan Anda dan Anda terus-menerus memvalidasi perasaan sendiri. Hal ini menyebabkan hubungan merenggang dan bahkan diambang kehancuran. Tidak menyalahkan dan mencoba untuk saling memahami dan memaafkan adalah solusi terbaik agar hubungan tetap berjalan.

5 dari 5 halaman

5. Sampaikan Kebutuhan Masing-Masing

Terkadang masalah dalam hubungan dan kesalahpahaman terjadi karena Anda dan pasangan tidak menyampaikan  kebutuhan satu sama lain. Hal ini disebabkan oleh Anda atau pasangan memiliki ego dan gengsi untuk menyampaikan sesuatu yang Anda butuhkan. Misalnya ketika pasangan terbiasa tidak memberikan kabar kepada Anda.

Mungkin bagi dirinya itu adalah hal biasa. Namun, bagi Anda hal tersebut menjadi masalah bagi Anda seperti merasa tidak dihargai. Masalah ini tidak akan selesai, jika Anda atau pasangan tidak membicarakan kebutuhan satu sama lain. Coba untuk sampaikan hal tersebut kepada pasangan adalah solusi untuk mengatasi kesalahpahaman.