Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia akan menghadapi laga krusial melawan Arab Saudi pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Selasa (19/11/2024) malam WIB.
Saat ini, Timnas Indonesia tengah berjuang keras untuk meraih kemenangan pertama mereka di Grup C. Pasukan asuhan Shin Tae-yong ini belum berhasil meraih poin penuh dalam lima laga yang telah dilalui, dengan hasil tiga kali imbang dan dua kekalahan.
Baca Juga
Posisi Indonesia di klasemen sementara pun terjebak di dasar Grup C, yang semakin menambah tekanan pada skuad Garuda.
Advertisement
Meski demikian, dukungan dari para penggemar Indonesia terus mengalir deras. Menjelang pertandingan, pantauan tim Citizen-Liputan6.com, di lini masa X---yang sebelumnya Twitter, Selasa (19/11/2024), warganet tampak memenuhi lini masa dengan berbagai dukungan dan doa untuk squad Garuda.
Tagar #TimnasDay digunakan warganet untuk menyemangati Timnas Indonesia saat duel dengan Arab Saudi. Warganet berharap Indonesia bisa meraih poin dan memenangkan pertandingan malam ini.
"Teriring doa dari seluruh bangsa Indonesia. Bismillah kita bisa menang!!" tulis akun @ariefbudi***.
"Goodluck for match today. keep fighting until the end, we'll always support #TimnasDay," kata akun @NATHANPRO***.
"Nanti malam Timnas Indonesia vs Arab Saudi. Indonesia belum pernah menang di 3 pertemuan terakhir... semoga nanti menang. Amin#TimnasDay #KitaGaruda #GarudaMendunia," komentar akun @selow_***.
"Semoga hari ini timnas bisa menang vs Arab saudi, selain untuk menjaga asa 4 besar, juga pembuktian 3 poin pertama di R3. Berat memang karena Arab langganan Piala Dunia & peringkat jauh diatas kita, tapi untuk Timnas harus Semangat," sahut akun @joni_pray***.
"#TimnasDay. Malam ini Timnas Indonesia Wajib menang vs Arab menjaga Asa lolos langsung arau min masuk Round 4.Mari kita doakan buat Timnas Indonesia, semoga eliano masuk Line up," kata akun @Choli***.
Timnas Indonesia Trending Topic di Linimasa X
Saking ramainya perbincangan mengenai laga Timnas Indonesia vs Filipina, tagar #TimnasDay menjadi perbincangan viral di lini masa X.
Sejak pagi hingga sore ini, tagar #TimnasDay berada di jajaran teratas trending topic X kawasan Indonesia.
Advertisement
Timnas Indonesia Butuh Kemenangan
Dalam dua laga terakhir, Timnas Indonesia harus menelan kekalahan yang cukup mengecewakan. Pada pekan lalu, skuad Garuda dipermalukan Jepang dengan skor 0-4 di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Sebelumnya, bulan lalu, Indonesia juga tak mampu menghindari kekalahan saat menghadapi tuan rumah China, kalah tipis 1-2.
Kekalahan telak dari Jepang pada Jumat (15/11/2024), semakin mempersulit posisi Indonesia di klasemen sementara. Kini, pasukan Shin Tae-yong terjerembab di dasar tabel dengan hanya mengumpulkan tiga poin dari empat pertandingan. Namun, meskipun posisi mereka terlihat sulit, ada sedikit kabar baik yang bisa memberi harapan.
Para pesaing Indonesia di grup ini tidak terlalu jauh menjauh. Jepang memang kokoh di puncak klasemen dengan 13 poin, tetapi Australia, Arab Saudi, dan China hanya unggul tiga poin saja. Ini berarti, jika Indonesia bisa meraih kemenangan di pertandingan berikutnya, peluang untuk tetap bersaing dalam perebutan tiket ke Piala Dunia 2026 tetap terbuka lebar.