Liputan6.com, Jakarta - PT Etos Kreatif Indonesia kembali menggelar ajang tahunan, yaitu Ethos Chairman Cup 2024. Kompetisi olahraga yang mengusung tema "Feel the Game" ini bertujuan untuk mempererat hubungan antar karyawan, mitra, dan anak perusahaan.
Selain menjadi ajang olahraga, Ethos Chairman Cup juga menjadi platform untuk menumbuhkan semangat kolaborasi, sportivitas, dan solidaritas di seluruh elemen perusahaan.
Baca Juga
Kompetisi tahun ini menghadirkan delapan cabang olahraga, yaitu bola basket, bola voli, futsal, badminton, e-sport, boxing, zumba, dan Lari. Variasi ini dirancang untuk memenuhi beragam minat dan keterampilan peserta, baik dalam olahraga tim yang mengutamakan kerja sama maupun olahraga individu yang menguji ketahanan dan kemampuan pribadi.
Advertisement
Peserta diundang untuk berkompetisi dalam suasana yang penuh semangat, menyenangkan, dan menjunjung tinggi nilai sportivitas.
Sebagai bintang tamu, Samuel Rizal, aktor yang juga dikenal aktif di dunia olahraga, hadir untuk memeriahkan acara. Kehadirannya diharapkan memberikan inspirasi serta menambah semangat peserta dan penonton untuk merasakan energi positif dari kompetisi ini.
Komisaris Utama PT Etos Kreatif Indonesia, Mukit Hendrayatno menyatakan, Ethos Chairman Cup tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga simbol kebersamaan dan kolaborasi. Dengan tema 'Feel the Game', kami berharap acara ini dapat menjadi wadah bagi semua pihak untuk merasakan energi positif dari kerja sama dan solidaritas.
"Kami percaya bahwa olahraga dapat menjadi medium yang efektif untuk memperkuat hubungan dan meningkatkan produktivitas di lingkungan kerja," ucap Mukit, dalam keterangannya, Sabtu (7/12/2024).
Â
Menciptakan Budaya Kerja yang Sehat dan Dinamis
Acara ini bukan hanya soal kompetisi, tetapi juga berfokus pada pembentukan budaya kerja yang lebih sehat dan harmonis. Melalui berbagai cabang olahraga yang dipertandingkan, peserta dapat mengasah keterampilan kepemimpinan, komunikasi, serta kerja tim.
Selain itu, Ethos Chairman Cup juga menjadi ajang untuk memperkuat rasa saling menghormati dan solidaritas di antara seluruh elemen perusahaan.
Â
Advertisement
Menciptakan Lingkungan Kerja yang Produktif dan Saling Mendukung
Dengan semangat solidaritas dan sportivitas yang tinggi, Ethos Chairman Cup 2024 diharapkan akan menjadi pengalaman tak terlupakan bagi semua peserta.
"PT Etos Kreatif Indonesia percaya bahwa melalui olahraga, setiap individu dapat belajar menghadapi tantangan, bekerja sama dalam tim, dan mencapai tujuan bersama. Acara ini juga menjadi momentum penting untuk membangun lingkungan kerja yang lebih kokoh, produktif, dan saling mendukung di masa depan," sambung Mukit.