Liputan6.com, Jakarta - International Seminar and Workshop in Aesthetic Medicine (iSWAM) 2024 kembali digelar di ICE BSD, Tangerang, pada 6-8 Desember 2024.
Merupakan salah satu konferensi estetika medis terbesar di dunia, iSWAM tahun ini diikuti oleh lebih dari 5.000 dokter dari 35 negara, 200 pembicara internasional, dan 20.000 peserta, serta 500 gerai.
Baca Juga
Dalam gelaran prestisius ini, PT Mash Moshem Indonesia (MMI) menyediakan produk skincare, makeup, parfum, body care, hingga hair care berkualitas tinggi, hadir untuk memperkenalkan layanan dan inovasi terbarunya.
Advertisement
Bussiness Development PT Mash Moshem Indonesia (MMI), Elisabeth Novianita, menyampaikan keikutasertaan pihaknya dalam ajang ini merupakan momentum bagi perusahaan untuk memperkuat posisinya sebagai perusahaan maklom terbaik di Indonesia.
“Iswam adalah pameran internasional tentang lifestyle. Dengan momentum ini, kita ingin memperkuat branding PT Mash Moshem Indonesia (MMI) sebagai sebuah pabrik yang memproduksi skincare hingga kosmetik berkualitas tinggi,” kata Novi, dalam keterangannya, Senin (9/12/2024).
Sebagai mitra terpercaya di industri kecantikan, Novi menjelaskan, pihaknya berkomitmen untuk menyediakan produk yang tidak hanya inovatif dan berkualitas tinggi, tetapi juga aman untuk digunakan. Keamanan dan kesehatan konsumen, tegasnya, adalah prioritas utama perusahaan.
Lebih lanjut, Novi menyampaikan, MMI selalu memastikan bahwa setiap produk yang diproduksi memenuhi persyaratan keamanan yang berlaku.
"Kami mengedepankan beberapa sertifikasi yang menjamin keamanan produk, antara lain BPOM, sertifikasi HSA Singapore. Ini menegaskan keamanan dan kualitasnya di pasar internasional," sambungnya.
Keamanan dan Sertifikasi Global
Selain itu, MMI mengantongi standar Vegan USA yang menjamin bahwa produk tidak mengandung bahan hewani dan aman bagi manusia yang memiliki preferensi gaya hidup vegan. Tak hanya itu, juga melindungi hak cipta dan inovasi produk melalui pendaftaran HKI sehingga menjaga keberlanjutan produk yang aman dan berkualitas tinggi.
"Kami menawarkan produk yang telah tersertifikasi halal untuk memastikan bahwa produk kami bebas dari bahan-bahan yang tidak diperbolehkan dan aman digunakan oleh konsumen yang mengutamakan produk halal," paparnya.
Hingga saat ini, MMI telah berhasil menjalin kerjasama dengan lebih dari 1.723 brand dan memproduksi lebih dari 6.157 produk bersertifikat BPOM. Ini memberikan jaminan keamanan dan kualitas yang tak tertandingi bagi para pengusaha bidang kecantikan.
Di iSWAM 2024, MMI memperkenalkan berbagai layanan unggulan seperti formulasi khusus, desain kemasan, dan dukungan regulasi. Dengan berbagai layanan ini, MMI menawarkan solusi lengkap bagi dokter dan pengusaha untuk menciptakan produk estetika yang inovatif, aman, dan sesuai dengan regulasi yang berlaku.
"Selama pameran iSWAM ini, kami menyediakan promo eksklusif seperti konsultasi gratis, sampel produk gratis, goodie bag & promo spesial serta penawaran spesial seperti diskon 90% untuk minimum order quantity (MOQ) untuk layanan maklon, desain kemasan gratis, dan tanpa biaya tambahan untuk brosur pemasaran," pungkasnya.
Advertisement
Rencana Ekspansi ke Kota-Kota Besar
Keikutsertaan MMI dalam iSWAM 2024 menunjukkan komitmennya untuk mendukung pertumbuhan profesional medis estetika dan pengusaha di bidang ini.
"Misi kami adalah mendukung dokter dan pengusaha dengan menyediakan produk yang tidak hanya inovatif dan berkualitas, tetapi juga aman dan memenuhi standar kesehatan yang tinggi,” imbuhnya.
Ke depannya, MMI berencana untuk memperluas kehadirannya di kota-kota besar di Indonesia. Pada tahun 2025, rencananya akan hadir di berbagai acara bisnis dan industri di Yogyakarta, Balikpapan, Bandung, Surabaya, dan Jakarta. Ini akan membantu lebih banyak pengusaha mengakses layanan private label dan kontrak manufaktur berkualitas dan aman.