Liputan6.com, Jakarta PT Advance Medicare Corpora melaksanakan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) bertajuk “Senyum Ramadan, Berbagi Kebahagiaan” dengan memberikan santunan dan paket sembako kepada anak-anak yatim piatu di Jakarta. Program ini bertujuan untuk memberikan kebahagiaan, memenuhi kebutuhan dasar, serta meningkatkan kualitas hidup anak-anak sekaligus memupuk rasa kasih sayang di bulan penuh berkah.
Berlokasi di Hotel Grand Mercure Hayam Wuruk, Jakarta Pusat, acara tersebut berlangsung hangat dengan kehadiran anak-anak yatim piatu yang disambut antusias oleh karyawan dan jajaran pimpinan perusahaan.
Alexander Kurniawan, Managing Director PT Advance Medicare Corpora sekaligus CEO PT Optik Tunggal Sempurna, menjelaskan bahwa inisiatif ini mencerminkan kepedulian sosial perusahaan terhadap masyarakat.
Advertisement
“Kami hadir di sini bukan hanya untuk memberikan bantuan materi, tetapi juga untuk menunjukkan kepedulian terhadap anak-anak yatim piatu. Kegiatan ini sejalan dengan program CSR yang telah kami jalankan sejak 2019, termasuk membantu anak-anak Indonesia dari keluarga prasejahtera yang menderita katarak kongenital,” ujarnya.
Kontribusi terhadap bangsa
Momentum Ramadan dimanfaatkan PT Advance Medicare Corpora untuk mewujudkan visi dan misinya, tidak hanya berfokus pada pengembangan bisnis, tetapi juga berkontribusi dalam menghadirkan keceriaan bagi anak-anak Indonesia.
Mesya Mandawi, General Manager PT Advance Medicare Corpora, menambahkan, “Kegiatan ini menjadi agenda tahunan kami setiap Ramadan. Selain berbagi kebahagiaan, momen ini juga kami manfaatkan untuk berbuka puasa bersama, mempererat kebersamaan. Kami berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan CSR seperti ini di tahun-tahun mendatang.”
Melalui aksi nyata ini, PT Advance Medicare Corpora berharap dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, khususnya anak-anak yang membutuhkan perhatian dan kasih sayang.
Advertisement