Sukses

Boy Band Buka Puasa Bersama Anak Yatim dan Duafa

Boy band Super 7 menggelar buka bersama dengan anak yatim dan duafa yang bersekolah di SD Juara Jakarta Selatan binaan Rumah Zakat.

Citizen6, Jakarta: Boy band Super 7 menggelar buka bersama dengan anak yatim dan duafa yang bersekolah di SD Juara Jakarta Selatan binaan Rumah Zakat. Tidak hanya menemani berbuka puasa, Super 7 juga membagikan 100 paket berkah buka puasa kepada peserta yang hadir.

"Saya sangat senang bisa bareng-bareng dengan anak-anak Sekolah Juara. Semoga kita lebih banyak lagi berbagi dengan anak-anak lainnya di nusantara," ungkap Bidi, salah satu personal Super 7, pada Sabtu 27 Juli 2013.

Selain berbagi paket buka puasa, boy band yang digawangi oleh Ajil, Raza, Bagas, Bidi, Karel, Jose dan Bryant ini juga menghibur siswa-siswi SD Juara Jakarta Selatan dengan lagu-lagu hits mereka.

"Senang sekali bisa bertemu dengan Super 7, lagu-lagunya enak didenger," ujar Amira Sabrina, siswa SD Juara Jakarta Selatan.

Keterlibatan Super 7 dalam acara Rumah Zakat sudah dimulai sejak menjelang Ramadan. Super 7 menghibur anak asuh Rumah Zakat pada acara Salam Ramadan. "Waktu acara Salam Ramadan Super 7 nyanyi di panggung. Sekarang mereka bisa datang di depan kita langsung, seru banget!" tutur Amira.

"Acara ini digelar agar anak-anak di seluruh Indonesia dan penggemar Super 7 bisa mengambil keteladanan berbagi dari boy band kesukaan mereka. Sebagai public figure Super 7 memberikan teladan yang baik," ujar Damsir Besari, Kepala SD Juara Jakarta Selatan. (Diki Taufik Sidiq/Mar)

Diki Taufik Sidiq adalah pewarta warga.

Anda juga bisa mengirimkan artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas, Ramadan atau opini Anda tentang politik, kesehatan, keuangan, wisata, social media, kuliner dan lainnya ke citizen6@liputan6.com

Video Terkini