Sukses

Yuk Kirim Cerita 17-anmu ke Citizen6!

Citizen6 mengajak semua Six Lovers untuk mengirimkan cerita seputar peringatan 17-an di sekitar Anda.

Citizen6, Jakarta: Tahun ini,  Indonesia merayakan ulang tahunnya  yang ke-68.  Setiap tanggal 17 Agustus, peringatan kemerdekaan selalu meriah. Mulai di tingkat RT, RW sampai Kecamatan kegiatan peringatan lomba-lomba Agustusan seperti panjat pinang, makan kerupuk, gebuk bantal, lomba olahraga, balap karung, hingga lomba kebersihan RT selalu menjadi cerita yang seru.

Seluruh masyarakat Indonesia antusias menyambut hari jadi negara kita tercinta ini. Hal ini tampak pada rumah-rumah penduduk, jalanan di kampung hingga ibukota dipenuhi nuansa merah putih.

Bahkan beberapa tahun lalu, peringatan ulang tahun kemerdekaan RI juga dilaksanakan secara online.

Untuk memeriahkan perayaan HUT RI ini, Citizen6 mengajak semua Six Lovers  untuk mengirimkan cerita seputar peringatan 17-an: tentang lomba-lomba, upacara bendera atau suasana-suasana di sekitar Anda yang penuh dengan nuansa merah dan putih. Atau bisa juga opini anda sendiri dalam memaknai arti kemerdekaan. Namun jangan lupa menyertakan fotonya. Selain itu Anda juga bisa mengirimkan berita peringatan 17-an dalam format video. Cerita Anda bisa dikieim  ke email: citizen6@liputan6.com.

Citizen6 merupakan bagian dari Liputan6.com mewadahi para pewarta warga untuk berpartisipasi dalam citizen journalism. Setiap warga masyarakat dari beragam latar belakang bisa mengirimkan konten yang menarik, aktual dan bisa dipertanggungjawabkan ke email citizen6@liputan6.com.

Konten untuk Citizen6 bisa berupa peristiwa yang terjadi di sekitar, lifestyle, kesehatan, wisata, kuliner, olahraga, tentang kegiatan komunitas dan lainnya. Tim Citizen6 juga memberi kebebasan kepada semua onliner untuk menyampaikan gagasan-gagasannya asal tidak menyalahi atau bertentangan dengan SARA (suku agama dan ras).

Selamat ulang tahun Republik Indonesia yang ke 68! (Tim Citizen6/Ibnu Anshari)