Sukses

Yuk, Berdonasi Buku dengan AMPI!

Berdonasi tidak harus dengan uang, salah satunya bisa dengan mendonasikan buku-buku bekas layak baca.

Citizen6, Bogor: Berbagi dan berdonasi itu tidak mesti harus menyumbangkan uang, ini lah yang kami lakukan Anak Muda Peduli Indonesia (AMPI) Bogor dalam berkontribusi untuk pemerataan pendidikan Indonesia, program yang bertajuk 1000 buku ini adalah kegiatan pengumpulan buku-buku bekas berupa buku-buku komik, pelajaran dan buku-buku cerita yang akan di sumbangkan  ke sekolah-sekolah di pinggiran kota bogor.

Sekolah yang kami kunjungi pertama kali adalah Madrasah Ibtidaiyah Bantar Kambing di wilayah Bogor sebelah barat. Sekolah yang berada berdekatan dengan lapangan udara Atang Sandjaya ini kami tuju pertama kali karena sekolah ini minim dengan fasilitas, sekolah yang hanya memiliki 3 ruang kelas tanpa memiliki perpustakaan ini merupakan salah satu sekolah yang memiliki antusiasme membaca yang baik dari siswa-siswi nya.  Acara #bazarbukuampi ini adalah acara dimana setiap anak diperbolehkan mengambil 2-3 buku untuk mereka bawa pulang.  Buku-buku ini adalah hasil donasi dari beberapa warga kota Bogor yang di kumpulkan dalam kurun waktu satu minggu.  Selain membagikan buku-buku untuk para pelajar disana, kami pun memberikan pelajaran-pelajaran sederhana seperti Matematika, Bahasa Indonesia dan lain-lain.

Buku-buku yang kami kumpulkan pun sangat beragam dari buku-buku pelajaran SMP dimana untuk bahan belajar para siswa kelas 6 untuk melanjutkan ke jenjang sekolah menengah pertama, buku-buku komik untuk merangsang minat baca para siswa kelas 2-3 SD dan beberapa buku novel yang telah kami sortir terlebih dahulu agar layak baca untuk anak-anak sekolah dasar

Program #bazarbukuampi ini merupakan dedikasi komunitas Anak Muda Peduli Indonesia (AMPI) Bogor dalam bidang pendidikan. Selain program #bazarbukuampi, kita pun sedang melaksanakan program AMPI goes to school yaitu program pemberian beasiswa untuk siswa berprestasi di sekolah-sekolah terpencil di daerah pinggiran kota bogor.

Tak perlu pergi ke Perancis hanya karena ingin mengetahui bagaimana bentuk menara eiffel, cukup dengan membaca kita akan mengetahuinya.  Bantu kami agar budaya membaca sudah tertanam sejak dini, karena dengan membaca merupakan jendela dunia.  Dan misi inilah yang AMPI emban untuk saat ini

Jadi, berdonasi itu tidak harus dengan uang, banyak sekali cara untuk peduli, salah satunya adalah dengan mendonasikan buku-buku bekas layak baca untuk kita sumbangkan ke sekolah-sekolah yang tidak memiliki perpustakaan yang memadai. (Heru Riswan/Arn)

*Heru Riswan adalah pewartwa warga yang dapat dihubungi melalui Twitter @ampipeduli.

Mulai 30 September-11 Oktober ini, Citizen6 mengadakan program menulis bertopik "Oleh-oleh Khas Kotaku". Ada merchandise eksklusif bagi 6 artikel terpilih. Syarat dan ketentuan bisa disimak di sini.

Anda juga bisa mengirimkan artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas atau opini Anda tentang politik, kesehatan, keuangan, wisata, social media dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com.




Video Terkini