Sukses

Harga Dogecoin dan Shiba Inu Hari Ini, 31 Januari 2022

Harga DOGE di bulan ini sempat melonjak beberapa kali penyebab utamanya adalah CEO Tesla, Elon Musk yang dijuluki The Dogefather.

Liputan6.com, Jakarta - Harga meme koin seperti Dogecoin dan Shiba Inu menunjukkan grafik merah serta mengalami penurunan yang cukup besar dalam beberapa waktu terakhir. 

Berdasarkan data dari Coinmarketcap, Senin pagi (31/1/2022) Dogecoin sebagai meme koin terbesar dan saat ini berada di posisi ke-9 dalam jajaran cryptocurrency terbesar telah mengalami penurunan sebesar 2,81 persen dalam 24 jam terakhir. 

Selama sepekan, harga Dogecoin (DOGE) juga terlihat melemah sebesar 1,10 persen. Hingga saat ini, Doger berada di level harga USD 0,1379 atau sekitar Rp 1.984 (asumsi kurs Rp 14.393 per dolar AS). 

Harga DOGE di bulan ini sempat melonjak beberapa kali, terutama setelah CEO Tesla, Elon Musk yang dijuluki “The Dogefather” mengumumkan beberapa produk Tesla bisa dibeli menggunakan Dogecoin.

Kemudian, beberapa hari lalu, harga Dogecoin juga kembali melonjak naik setelah Musk meminta agar McDonalds menerima pembayaran menggunakan Dogecoin untuk burger dan kentang goreng. 

Sedangkan untuk meme koin populer lainnya yaitu, Shiba Inu juga harus mengikuti langkah Dogecoin yang melemah.

Shiba Inu (SHIB), melemah dalam satu hari terakhir 5,45 sebesar persen dan dalam sepekan sebesar 8,34 persen. Hal tersebut membuat harga Shiba Inu berada di level USD 0.0000205. 

 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

2 dari 2 halaman

Harga Kripto pada Senin Pagi, 31 Januari 2022

Sebelumnya, harga bitcoin, ethereum dan jajaran kripto teratas harus kembali melemah mengawali awal pekan, Senin pagi, 31 Januari 2022.

Berdasarkan data dari Coinmarketcap, Senin pagi, kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar, Bitcoin (BTC) melemah dalam satu hari terakhir sebesar 1,17  persen. Namun dalam sepekan masih menguat 6,48 persen.

Saat ini, harga BTC berada di level USD 37.664,82 per koin atau setara Rp 541,7 juta (asumsi kurs Rp 14.383 per dolar AS). 

Ethereum (ETH) sebagai kripto terbesar kedua mengikuti jejak BTC yang melemah dalam 24 jam terakhir. ETH melemah sebesar 1,61 persen dalam satu hari terakhir. Namun, dalam sepekan masih menguat sebesar 5,36 persen. Dengan begitu, saat ini ETH berada di level USD 2.561,62 per koin. 

Kripto selanjutnya, Binance coin (BNB) yang pagi ini terlihat melemah. Dalam 24 jam terakhir BNB melemah sebesar 3,66 persen, tetapi dalam sepekan masih menguat sebesar 2,13 persen. Hal itu membuat BNB berada di level USD 375,63 per koin. 

Sedangkan, Solana (SOL) pagi ini kembali melemah setelah beberapa hari lalu sempat menguat. Dalam satu hari terakhir sebesar 3,65 persen dan sebesar 2,87 persen dalam sepekan. Saat ini harga SOL berada di level USD 92,52 per koin.

Adapun, Cardano (ADA) mengikuti jejak Solana yang ikut melemah dalam 24 jam terakhir sebesar 2,92 persen dan sebesar 3,49 persen dalam sepekan. Dengan begitu, ADA berada pada level USD 1,04 per koin.

Stablecoin seperti Tether (USDT) dan USD coin (USDC), meskipun sedikit turun, tetapi masing-masing harganya masih stabil. USDT masih berada di level USD 1,00. Namun, USDC yang sempat menurun harganya, kali ini telah kembali ke level USD 1,00.