Sukses

Profil Bos Kripto Kang Jong Hyun yang Dikabarkan Dekat dengan Park Min Young

Laporan mengungkapkan Kang Jong-hyun memiliki beberapa mobil mewah.

Liputan6.com, Jakarta - Aktris Korea Selatan Park Min Young dikabarkan tengah menjalin hubungan asmara dengan seorang pria bernama Kang Jong Hyun. 

Berdasarkan sebuah laporan media Korea Selatan, Dispatch, menyebut kekasih Minyoung itu adalah Kang Jong Hyun yang merupakan CEO perusahaan kripto yang kaya raya. 

Dilansir dari Sportskeeda, Kamis (29/9/2022), sesuai laporan Dispatch, berikut beberapa profil dari Kang Jong Hyun. Pengusaha berusia 40 tahun ini memegang posisi ketua di beberapa perusahaan termasuk Vidente, Inbiogen, Bucket Studio, dan Bithumb Live. 

Bithumb sendiri, merupakan salah satu pertukaran kripto besar di Korea Selatan. Berdasarkan data dari Coinmarketcap, Bithumb memiliki volume perdagangan dalam 24 jam terakhir sebesar 3,9 triliun.

Penyelidikan selama dua bulan Dispatch, mereka mengungkapkan Kang Jong-hyun memiliki beberapa mobil mewah. Ini termasuk SUV Mercedes Maybach, Lamborghini, Bentley, dan Rolls Royce. Selain itu, ia tinggal di sebuah villa mewah di Hannam-dong. 

Setelah penyelidikan lebih lanjut, publikasi mengungkapkan Kang Jong-hyun menggunakan nama Inggrisnya, Jasper. 

Sesuai penyelidikan mereka, ia disebut sebagai ketua tersembunyi Bithumb karena perusahaan tersebut memegang 34 persen saham di perusahaannya yang lain, Vidente, pada gilirannya merupakan pemegang saham terbesar Bithumb Holdings, perusahaan induk Bithumb.

Disclaimer: Setiap keputusan investasi ada di tangan pembaca. Pelajari dan analisis sebelum membeli dan menjual Kripto. Liputan6.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian yang timbul dari keputusan investasi.

2 dari 4 halaman

Harga Kripto Kamis Pagi 29 September 2022

Sebelumnya, harga bitcoin dan kripto teratas lainnya terpantau alami pergerakan yang beragam pada perdagangan Kamis (29/9/2022). Mayoritas kripto kembali bertengger di zona hijau, meski sempat terkoreksi pada hari sebelumnya.

Berdasarkan data dari Coinmarketcap, Kamis 29 September 2022, pagi, kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar, Bitcoin (BTC) kembali menguat 3,36 persen dalam 24 jam, dan 6,34 persen sepekan.

Saat ini, harga bitcoin berada di level USD 19.606 per koin atau setara Rp 297,5 juta (asumsi kurs Rp 15.175 per dolar AS). 

Ethereum (ETH) juga kembali menguat Kamis pagi ini. ETH naik 1,74 persen dalam 24 jam, dan 7,75 persen dalam sepekan. Dengan begitu, saat ini ETH berada di level USD 1.343 per koin. 

Kripto selanjutnya, Binance coin (BNB) berhasil menguat pada perdagangan hari ini. Dalam 24 jam terakhir BNB naik 3,78 persen dan 7,24 persen sepekan. Hal itu membuat BNB dibanderol dengan harga USD 282,57 per koin. 

 

 

3 dari 4 halaman

Harga Kripto Lainnya

Kemudian Cardano, sayangnya pagi ini terkoreksi sedikit di antara kripto lain yang menguat. Dalam satu hari terakhir ADA terkoreksi 0,36 persen, tetapi masih menguat 1,40 persen sepekan. Dengan begitu, ADA berada pada level USD 0,4393 per koin.

Adapun Solana (SOL) kembali menempatkan diri di zona hijau. Sepanjang satu hari terakhir SOL melesat 2,29 persen dan 9,36 persen sepekan. Saat ini, harga SOL berada di level USD 33,33 per koin.

Sedangkan XRP kembali terbang pagi ini. XRP meroket 1,11 persen dalam 24 jam terakhir dan 16,03 persen sepekan. Dengan begitu, XRP kini dibanderol seharga USD 0,4518 per koin. 

Stablecoin Tether (USDT) dan USD coin (USDC), pada hari ini sama-sama menguat 0,01 persen. Hal tersebut membuat harga keduanya masih bertahan di level USD 1,00

Sedangkan Binance USD (BUSD) melemah 0,02 persen dalam 24 jam terakhir, membuat harganya masih berada di level USD 1,00.

Adapun untuk keseluruhan kapitalisasi pasar kripto dalam 24 jam alami penguatan cukup besar ke level USD 946,7 miliar dari sebelumnya di level USD 929,1 miliar.

 

4 dari 4 halaman

Kapitalisasi Kripto Koin Meme Turun 55 Persen dalam 5 Bulan Terakhir

Sebelumnya, kapitalisasi pasar kripto meme coin teratas turun 55 persen dalam 5 bulan terakhir. Lima bulan lalu, mata uang kripto meme teratas berdasarkan penilaian pasar bernilai USD 33,7 miliar atau setara Rp 509,2 triliun, kemudian turun menjadi USD 14,9 miliar pada 23 September 2022.

Dilansir dari Bitcoin, Rabu (28/9/2022), aset kripto meme tertua dan terbesar, dalam hal kapitalisasi pasar, dogecoin (DOGE), masih merupakan memimpin. DOGE adalah koin kripto terbesar kesepuluh berdasarkan kapitalisasi pasar karena bernilai USD 7,97 miliar. Dari seluruh ekonomi token meme, kapitalisasi pasar dogecoin adalah 53,48 persen dari USD 14,9 miliar.

Token meme terbesar kedua adalah shiba inu (SHIB) dengan valuasi pasar USD 6,33 miliar. Kapitalisasi pasar SHIB mewakili 42,48 persen dari seluruh ekonomi koin meme dan berada di peringkat 13 di antara 12.983 aset kripto yang ada. 

Antara DOGE dan SHIB, dua token meme mendominasi koin meme kripto senilai $14,9 miliar sebesar 95,96 persen.

Dari seluruh ekonomi kripto senilai USD 965 miliar hari ini, kapitalisasi pasar DOGE dan shiba inu digabungkan setara dengan 1,483 persen pada Jumat, 23 September 2022. Aset koin meme terbesar ketiga adalah koin bayi doge (BABYDOGE), tetapi kapitalisasi pasarnya jauh lebih kecil yaitu USD 178,90 juta.

Penilaian pasar BABYDOGE setara dengan 1,2 persen dari keseluruhan ekonomi koin meme. Selama dua minggu terakhir, koin baby doge kehilangan 3,3 persen dan selama sebulan terakhir, token meme itu turun 16,4 persen.

Â