Sukses

Bitcoin Melonjak 13 Persen di Tengah Guncangan Industri Perbankan

Reli tersebut membantu memperpanjang pemulihan cryptocurrency.

Liputan6.com, Jakarta Bitcoin melonjak 13 persen, kenaikan satu hari terbesar sejak perubahan harga yang terlihat selama gejolak pasar kripto pada November 2022. Penguatan ini terjadi di tengah guncangan yang dialami sektor perbankan di AS.

Dilansir dari Yahoo Finance, Selasa (14/3/2023), penguatan ini mengikuti langkah otoritas AS untuk membendung penyebaran kekhawatiran tentang kesehatan sistem perbankan yang saat ini terguncang.

Reli tersebut membantu memperpanjang pemulihan cryptocurrency terbesar dari minggu terburuknya dalam waktu sekitar empat bulan terakhir. Stablecoin USDC juga sudah diperdagangkan setara lagi dengan dolar AS setelah kehilangan pasak minggu lalu. 

Menambah optimisme di sektor kripto, pengumuman Binance mereka akan mengubah dana stablecoin yang tersisa dari dana stabilitas industri senilai USD 1 miliar atau setara Rp 15,4 triliun (asumsi kurs Rp 15.401 per dolar AS) ke Bitcoin, Ether, dan token BNB-nya.

Bitcoin melonjak 13 persen menjadi USD 24.234 atau setara Rp 373,2 juta pada Senin (13/3/2023) malam. Kenaikan tersebut merupakan yang terbesar sejak 10 November, saat jatuhnya pasar FTX whipsaw. 

Keuntungan lebih rendah dialami berbagai kripto lainnya seperti Cardano naik sekitar 6 persen, dan Tron meningkat sekitar 9 persen, Eter naik 7,4 persen.

Selama akhir pekan, agen-agen AS berjanji untuk sepenuhnya melindungi semua uang deposan setelah jatuhnya Silicon Valley Bank pada hari Jumat, sementara cabang bank di Inggris dijual ke HSBC Holdings Plc.

 

Disclaimer: Setiap keputusan investasi ada di tangan pembaca. Pelajari dan analisis sebelum membeli dan menjual Kripto. Liputan6.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian yang timbul dari keputusan investasi.

2 dari 3 halaman

Harga Kripto Hari Ini

Harga Bitcoin dan kripto teratas lainnya terpantau alami pergerakan yang seragam pada perdagangan Selasa, (14/3/2023). Mayoritas kripto jajaran teratas terpantau berhasil kembali ke zona hijau.

Berdasarkan data dari Coinmarketcap, Selasa, 14 Maret 2023 pagi, harga kripto hari ini dengan kapitalisasi pasar terbesar, Bitcoin (BTC) menguat 10,48 persen dalam 24 jam dan 8,18 persen sepekan.

Saat ini, harga Bitcoin berada di level USD 22.022 per koin atau setara Rp 374,3 juta (asumsi kurs Rp 15.411 per dolar AS). Ethereum (ETH) turut menguat. ETH naik 6,08 persen dalam sehari terakhir dan 7,41 persen sepekan. Dengan begitu, saat ini ETH berada di level Rp 25,96 juta per koin. 

Kripto selanjutnya, Binance coin (BNB) masih lanjutkan penguatan. Dalam 24 jam terakhir BNB naik 7,65 persen dan 7,68 persen sepekan. Hal itu membuat BNB dibanderol dengan harga Rp 4,77 juta per koin. 

Kemudian Cardano, kembali berada di zona hijau. Dalam satu hari terakhir ADA menguat 4,90 persen dan 4,40 persen sepekan. Dengan begitu, ADA berada pada level Rp 5.335 per koin.

Adapun Solana (SOL) turut menguat. SOL terbang 1,57 persen dalam sehari terakhir, tetapi masih melemah 0,35 persen sepekan. Saat ini, harga SOL berada di level Rp 317.620 per koin.

Sedangkan XRP masih melanjutkan penguatan. XRP tumbuh 0,92 persen dalam 24 jam dan 1,03 persen sepekan. Dengan begitu, XRP kini dibanderol seharga Rp 5.804 per koin. 

 

3 dari 3 halaman

Harga Lainnya

Koin Meme Dogecoin (DOGE) berhasil menguat. Dalam satu hari terakhir DOGE naik 3,18 persen, tetapi masih melemah 1,78 persen sepekan. Ini membuat DOGE diperdagangkan di level Rp 1.131 per token.

Stablecoin Tether (USDT) dan USD coin (USDC), pada hari ini sama-sama menguat 0,01 persen. Hal tersebut membuat harga keduanya masih bertahan di level USD 1,00

Sedangkan Binance USD (BUSD) menguat 0,01 persen dalam 24 jam terakhir, membuat harganya masih berada di level USD 1,00. Adapun untuk keseluruhan kapitalisasi pasar kripto hari ini berada di level USD 1.079 miliar atau setara Rp 16.633 triliun. 

Disclaimer: Setiap keputusan investasi ada di tangan pembaca. Pelajari dan analisis sebelum membeli dan menjual Kripto. Liputan6.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian yang timbul dari keputusan investasi.