Sukses

Kenalan dengan XCN Coin, Kripto Milik Jaringan Blockchain Onyx

Onyx telah meluncurkan Onyx Protocol yang merupakan blockchain dengan izin dan sumber terbuka.

Liputan6.com, Jakarta Onyx adalah infrastruktur blockchain web3 yang memungkinkan organisasi membangun layanan keuangan yang lebih baik dari bawah ke atas. 

Dilansir dari Coinmarketcap, Onyx telah meluncurkan Onyx Protocol yang merupakan blockchain dengan izin dan sumber terbuka. Pengguna dapat menerima diskon dan membayar biaya komersial dengan Onyxcoin (XCN) serta berpartisipasi dalam tata kelola Onyx DAO.

Onyx memiliki token kripto utilitasnya sendiri yang bernama XCN Coin. Dengan menggunakan Protokol Onyx, pengembang dapat meluncurkan dan mengoperasikan jaringan blockchain, atau terhubung ke daftar jaringan lain yang terus bertambah yang mengubah cara aset bergerak di seluruh dunia. 

Protokol Onyx mendefinisikan bagaimana XCN Coin dikeluarkan, ditransfer, dan dikendalikan pada jaringan blockchain. Ini memungkinkan satu entitas atau sekelompok organisasi untuk mengoperasikan jaringan, mendukung koeksistensi berbagai jenis aset, dan dapat dioperasikan dengan jaringan independen lainnya. 

Protokol Onyx direkayasa untuk kinerja yang dituntut oleh sistem keuangan modern. Waktu untuk membuat, menandatangani, dan memvalidasi transaksi diukur dalam milidetik.

Keunikan Onyx

Protokol Onyx dirancang untuk menjadi buku besar kriptografi bersama, multi-aset. Ini mendukung koeksistensi dan interoperabilitas beberapa jaringan independen, dengan operator yang berbeda, berbagi format dan kemampuan yang sama. 

Menggunakan prinsip otoritas terkecil, kontrol atas aset dipisahkan dari kontrol atas sinkronisasi buku besar. 

Protokol Onyx memungkinkan setiap peserta jaringan untuk menentukan dan mengeluarkan aset dengan menulis "program penerbitan" khusus. Setelah dikeluarkan, unit aset dikendalikan oleh "program kontrol". 

Program-program ini diekspresikan dalam bahasa pemrograman yang fleksibel dan lengkap Turing yang dapat digunakan untuk membangun kontrak pintar yang canggih.

 

 

2 dari 3 halaman

Harga Kripto Hari Ini 17 Maret 2023: Bitcoin Cs Kompak Menghijau

Harga Bitcoin dan kripto teratas lainnya terpantau alami pergerakan yang seragam pada perdagangan Jumat, (17/3/2023). Mayoritas kripto jajaran teratas terpantau masih berada di zona hijau.

Berdasarkan data dari Coinmarketcap, Jumat, 17 Maret 2023 pagi, kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar, Bitcoin (BTC) menguat 2,34 persen dalam 24 jam dan 22,64 persen sepekan.

Saat ini, harga Bitcoin berada di level USD 24.970 per koin atau setara Rp 385,2 juta (asumsi kurs Rp 15.428 per dolar AS). 

Ethereum (ETH) juga masih menguat. ETH naik 1,39 persen dalam sehari terakhir dan 16,30 persen sepekan. Dengan begitu, saat ini ETH berada di level Rp 25,81 juta per koin. 

Kripto selanjutnya, Binance coin (BNB) masih lanjutkan penguatan. Dalam 24 jam terakhir BNB naik 8,10 persen dan 19,85 persen sepekan. Hal itu membuat BNB dibanderol dengan harga Rp 5,11 juta per koin. 

Kemudian Cardano, kembali berada di zona merah. Dalam satu hari terakhir ADA melemah 0,88 persen, tetapi masih menguat 4,04 persen sepekan. Dengan begitu, ADA berada pada level Rp 4.987 per koin.

Adapun Solana (SOL) turut menguat. SOL terbang 1,95 persen dalam sehari terakhir dan 14,08 persen sepekan. Saat ini, harga SOL berada di level Rp 303.196 per koin.

Sedangkan XRP kembali menghijau. XRP naik tipis 0,65 persen dalam 24 jam, tetapi masih melemah 3,62 persen sepekan. Dengan begitu, XRP kini dibanderol seharga Rp 5.641 per koin. 

Koin Meme Dogecoin (DOGE) masih menguat. Dalam satu hari terakhir DOGE naik 2,23 persen dan 7,59 persen sepekan. Ini membuat DOGE diperdagangkan di level Rp 1.101 per token.

 

3 dari 3 halaman

Kripto Lainnya

Stablecoin Tether (USDT) dan USD coin (USDC), pada hari ini sama-sama menguat 0,01 persen. Hal tersebut membuat harga keduanya masih bertahan di level USD 1,00

Sedangkan Binance USD (BUSD) menguat 0,01 persen dalam 24 jam terakhir, membuat harganya masih berada di level USD 1,00.

Adapun untuk keseluruhan kapitalisasi pasar kripto hari ini berada di level USD 1.085 miliar atau setara Rp 16.732 triliun. 

 

Disclaimer: Setiap keputusan investasi ada di tangan pembaca. Pelajari dan analisis sebelum membeli dan menjual Kripto. Liputan6.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian yang timbul dari keputusan investasi.