Liputan6.com, Jakarta Pendiri dan CEO Binance, Changpeng Zhao (CZ) mengomentari pemain besar seperti BlackRock yang mengajukan pendaftaran Bitcoin (ETF) spot. Zhao menyebut langkah tersebut baik dan sangat menguntungkan.
“Kami menyambut lebih banyak pemain, semakin besar semakin baik. Itu akan menawarkan lebih banyak cakupan,” kata Zhao dalam Twitter Space, dikutip dari Decrypt, Kamis (6/7/2023).
Baca Juga
CEO Binance itu juga menjawab pertanyaan dari orang banyak, sampai seorang pengguna Twitter bertanya apa pendapatnya tentang institusi besar ini yang memasuki industri kripto, dan apakah mereka menimbulkan ancaman bagi perusahaan seperti Binance.
Advertisement
Zhao menjawab tidak ada ancaman bagi perusahaan kripto seperti Binance dengan masuknya perusahaan besar seperti BlackRock.
“Akan sangat bermanfaat bagi kripto untuk entitas besar datang ke industri ini,” jelas Zhao. Dia juga mencatat mereka melayani klien yang saat ini kurang terlayani oleh industri.
BlackRock, Fidelity, dan institusi Wall Street besar lainnya perlahan-lahan memasuki ruang cryptocurrency. Minggu-minggu terakhir telah terjadi hiruk-pikuk pengajuan ke Komisi Sekuritas dan Bursa AS (SEC).
Zhao mengatakan banyak entitas, individu atau institusi, tertarik untuk terjun ke kripto. Menurutnya, mereka tidak dapat menggunakan Binance.com, dan Binance US memiliki likuiditas yang lebih sedikit yang terus menurun setelah otoritas AS terus menerapkan tekanan hukum.
Masalahnya, bagi Zhao, banyak dari institusi tersebut tidak nyaman menggunakan apa yang disebut kripto murni atau platform asli kripto. Dia menambahkan mereka mungkin lebih memilih hubungan yang ada dengan perusahaan lama.
Zhao sebenarnya optimis pada institusi yang lebih besar ini sebagai masalah adopsi. Di satu sisi, katanya, itu akan membawa orang non-crypto ke industri ini. Di sisi lain, itu akan membawa inovasi melalui persaingan dan membuat industri semakin baik.
Harga Kripto Hari Ini 6 Juli 2023: Bitcoin Cs Kembali Lesu
Harga Bitcoin dan kripto teratas lainnya terpantau alami pergerakan yang beragam pada perdagangan Kamis, (6/7/2023). Mayoritas kripto jajaran teratas terpantau kembali berada di zona merah.
Berdasarkan data dari Coinmarketcap, Kamis, 6 Juli 2023 pagi, kripto dengan kapitalisasi pasar terbesar, Bitcoin (BTC) kembali melemah 1,01 persen dalam 24 jam, tetapi masih menguat 1,08 persen sepekan.
Saat ini, harga Bitcoin berada di level USD 30.500 per koin atau setara Rp 459,8 juta (asumsi kurs Rp 15.078 per dolar AS).
Ethereum (ETH) juga masih melemah. ETH turun 1,41 persen sehari terakhir, tetapi masih menguat 4,46 persen sepekan. Dengan begitu, saat ini ETH berada di level Rp 28,87 juta per koin.
Kripto selanjutnya, Binance coin (BNB) kembali terkoreksi. Dalam 24 jam terakhir BNB melemah 1,39 persen, tetapi masih menguat 3,24 persen sepekan. Hal itu membuat BNB dibanderol dengan harga Rp 3,61 juta per koin.
Kemudian Cardano (ADA) masih berada di zona merah. ADA terkoreksi 3,81 persen dalam 24 jam terakhir, tetapi masih menguat 5,46 persen sepekan. Dengan begitu, ADA berada pada level Rp 4.286 per koin.
Adapun Solana (SOL) kembali melemah pagi ini. SOL turun 3,19 persen dalam sehari, tetapi masih menguat 17,29 persen sepekan. Saat ini, harga SOL berada di level Rp 284.069 per koin.
XRP masih melemah mengikuti jejak kripto lainnya. XRP ambles 2,18 persen dalam 24 jam, tetapi masih menguat 2,80 persen sepekan. Dengan begitu, XRP kini dibanderol seharga Rp 7.210 per koin.
Advertisement
Harga Crypto Lainnya
Koin Meme Dogecoin (DOGE) kembali alami penurunan. Dalam satu hari terakhir DOGE merosot 2,46 persen, tetapi masih menguat 7,21 persen sepekan. Ini membuat DOGE diperdagangkan di level Rp 1.012 per token.
Stablecoin Tether (USDT) dan USD coin (USDC), pada hari ini sama-sama menguat 0,01 persen. Hal tersebut membuat harga keduanya masih bertahan di level USD 1,00
Sedangkan Binance USD (BUSD) menguat 0,01 persen dalam 24 jam terakhir, membuat harganya masih berada di level USD 1,00.
Adapun untuk keseluruhan kapitalisasi pasar kripto hari ini berada di level USD 1,19 triliun atau setara Rp 17.942 triliun.
Disclaimer: Setiap keputusan investasi ada di tangan pembaca. Pelajari dan analisis sebelum membeli dan menjual Kripto. Liputan6.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian yang timbul dari keputusan investasi.