Sukses

Penjualan NFT Tembus USD 361 Juta di Oktober 2024, Tapi Turun 36%

NFT berbasis Ethereum memimpin pasar, menghasilkan lebih dari USD 120 juta, meski turun 34,11 persen dibandingkan bulan sebelumnya.

Liputan6.com, Jakarta - Penjualan Non-Fungible Token (NFT) tercatat mengalami penurunan 36% sepanjang Oktober 2024 menjadi USD 361 juta. Penurunan penjualan NFT ini lebih besar terjadi pada bulan sebelumnya.

Pada September 2024, penjualan Non-Fungible Token turun sebesar 47,9 persen. Dengan demikian, tren penurunan sedang terjadi di pasar NFT.

Melihat besaran penjualan, NFT berbasis Ethereum memimpin pasar, menghasilkan lebih dari USD 120 juta, meski turun 34,11 persen dibandingkan bulan sebelumnya. NFT Bitcoin menyusul dengan penjualan sebesar USD 69,6 juta, yang juga turun 27,17 persen.

"Sementara Solana berada di posisi ketiga dengan USD 66,26 juta, turun 22,94 persen dari September," seperti dikutip dari Bitcoin.com, Minggu (3/11/2024).

Koleksi digital teratas untuk periode Oktober adalah Dmarket dari Mythos, yang mencapai USD 37,1 juta dalam penjualan, mencatatkan peningkatan sebesar 3.186,16 persen dibandingkan bulan September.

Berikutnya, Guild of Guardians dari Immutable X meraih USD13,17 juta, mencatat penurunan ringan sebesar 5,58 persen. Koleksi Bitcoin Puppets mengalami peningkatan yang signifikan, menghasilkan USD 10,58 juta, dengan peningkatan solid sebesar 66,78 persen. Serta, Bored Ape Yacht Club (BAYC) menghasilkan USD 10,49 juta, diikuti oleh Cryptopunks dengan USD 10,18 juta.

Penjualan NFT termahal di bulan Oktober adalah Ordinal yang tidak terklasifikasi, yang terjual seharga USD 4,55 juta sekitar 16 hari lalu.

Penjualan notable lainnya termasuk BAYC #7.940 di Ethereum seharga USD 1,43 juta, koleksi Locked USDT di BNB seharga USD 343.310, dan Polygon Mining Pass yang menghasilkan USD 205.145.

"Total, bulan Oktober mencatat sekitar 7,43 juta transaksi NFT, mencerminkan penurunan sebesar 40,55 persen, sementara jumlah penjual meningkat sebesar 2,23 persen dan pembeli naik sebesar 26,52 persen," seperti tertulis.

 

Disclaimer: Setiap keputusan investasi ada di tangan pembaca. Pelajari dan analisis sebelum membeli dan menjual Kripto. Liputan6.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian yang timbul dari keputusan investasi.

 

2 dari 2 halaman

Pasar NFT Melemah

Secara keseluruhan, data pasar NFT di Oktober 2024 menunjukkan tren melemahnya minat koleksi digital. Menyambung volume transaksi dan penjualan yang kerap turun.

"Namun, meningkatnya aktivitas pembeli menunjukkan optimisme yang hati-hati, yang berpotensi menandakan dasar pasar," seperti dikutip.

Sementara beberapa koleksi seperti Dmarket dari Mythos mengalami pertumbuhan signifikan, tren pasar yang lebih luas menunjukkan adanya basis pembeli yang tertarik. Hal ini menandakan potensi untuk pemulihan jika minat semakin kuat di berbagai platform dan aset.

Video Terkini