Sukses

Langkahkan Kaki di Langit-langit Rumah dengan Sepatu Magnetik

Colin Furze, pria asal Inggris berhasil menciptakan sepatu magnetik yang diilhami oleh tokoh Magneto pada film X-Men.

Liputan6.com, Inggris Anda pecinta sepatu dan ingin mempunyai koleksi sepatu terbaru? Mungkin sepatu unik berikut ini bisa menggugah rasa penasaran Anda untuk memilikinya serta menambah satu lagi koleksi sepatu Anda di rumah.

Seperti yang dilansir dari Dailymail.co.uk, Senin (26/5/2014), Colin Furze, Pria asal Inggris berhasil menciptakan sepatu magnetik yang memungkinkan Anda untuk dapat berjalan terbalik di langit-langit.

Untuk membuat sepatu magnetik tersebut, Colin menghabiskan waktu seminggu penuh. Colin mengaku, ide gilanya ini dilatarbelakangi oleh kegemarannya terhadap film X-Men terutama tokoh Magneto.

Sementara itu, sepatu tersebut dibuat dengan menggunakan beberapa bagian dari microwave. Dia mengubah beberapa kumparan di dalam microwave kemudian memasangnya ke baterai mobil.

Setelah itu, Colin menambahkan, trafo di besi berbentuk kaki dan ditempelkan ke sebuah sepatu. Sepatu magnetik ini juga dilengkapi dengan tali yang bisa mengontrol aliran listrik dan memungkinkan Anda untuk berjalan.

"Sepatu yang sangat menyenangkan tetapi jka Anda mencoba dengan berjalan terbalik rasanya sedikit aneh," kata Colin.

"Awalnya istri saya Charlotte, sangat terkejut ketika melihat saya menggantung terbalik di langit-langit," ungkap pria 34 tahun ini.

Colin menambahkan, sebelum Anda memesan sepatu unik ini, harus diperhatikan juga beberapa kelemahannya. Sepatu magnetik ini sangat bergantung pada listrik, jika tidak ada aliran listrik maka sepatu ini tidak dapat digunakan dan Anda bisa terjatuh.

"Sepatu magnetik ini memiliki kekuatan 12 volt. Saya berharap sepatu ini dapat berguna untuk menghindari antrean di sebuah stasiun kereta api dengan berjalan dari atas atau berjalan di sepanjang sisi bangunan di jalanan yang sibuk," jelas Colin. (Ars)

Video Terkini