Liputan6.com, Jakarta Jika Anda dilahirkan dengan bentuk tulang yang tidak terlihat pada wajah, tak perlu kuatir. Karena Anda dapat membuatnya sendiri dengan sentuhan make up agar terlihat lebih cantik seperti Halle Berry, J.Lo, Diane Kruger, atau Kate Moss. Bagaimana caranya?
Yuk simak survei dan rekomendasi langsung dari cosmopolitan.com pada beberapa waktu lalu. (Cindy Melissa/Liz)
Â
Advertisement
Membuat Tulang Pipi
- Membuat Tulang Pipi
Siapkanlah krim dan bedak wajah yang disesuaikan dengan wajah Anda seperti pink, champagne, dan beberapa warna terang lainnya jika Anda memiliki kulit berwarna putih. Jika Anda pemilik kulit berwarna gelap, maka gunakanlah warna-warna seperti emas.
Untuk membuatnya cukup mudah, gunakanlah jari Anda dan letakkan krim serta bedak tepat diatas tulang pipi Anda. Oleskanlah mulai dari bulatan pipi Anda hingga ke sudut atas mata. Kombinasi antara krim dan bedak dapat membuat pipi Anda terlihat menonjol.
Â
Advertisement
Membuat Tulang Hidung
- Membuat Tulang Hidung
Untuk yang satu ini memang agak sulit namun jika sudah mendapatkan hasil yang maksimal Anda akan terlihat lebih cantik dan menarik.
Pertama, ukurlah bentuk kepala alis menuju hidung Anda sebagai panduan. Setelah itu, ambillah bedak atau foundation yang disesuaikan dengan warna kulit. Ambillah warna yang lebih gelap dari warna asli kulit Anda. Lalu, mulailah untuk membubuhinya pada sisi kiri dan kanan mengikuti bentuk hidung yang sudah di ukur.
Â
Tulang Dada
- Tulang Dada
Jika Anda ingin terlihat lebih seksi saat menggunakan dress dan ingin tulang dada Anda lebih terlihat menonjol, maka cobalah cara yang satu ini.
Bubuhkanlah bedak dengan warna yang agak bersinar tepat diatas tulang dada Anda hingga ke bahu. Tambahkan sedikit eyeshadow diatasnya, putar-putar kuasnya dengan warna champagne.
Â
Advertisement
Tulang Wajah
- Tulang Wajah
Saat bangun tidur, Anda pasti sering merasa bahwa wajah Anda terlihat lebih bengkak dari biasanya. Tak perlu kuatir, yang perlu Anda lakukan adalah hanya melapiskan dua warna foundation pada wajah Anda yaitu warna gelap dan warna kulit.
Tujuan dua warna ini adalah untuk membuat wajah lebih terlihat ramping. Lalu, kerucutkanlah wajah Anda sehingga berbentuk seperti ikan. Berikanlah foundation pada bagian cekung dipipi Anda. Ini akan membuat pipi Anda terlihat lebih kuat dan alami.
Tulang Rahang
- Tulang Rahang
Jika ingin tulang rahang Anda lebih terlihat keluar dan memukau, maka gunakanlah bedak dan lapiskan mulai dari telinga bagian belakang Anda hingga rahang. Lalu lapiskanlah mulai dari sepanjang garis rahang Anda sampai ujung dagu Anda.
Ulangi langkah ini pada sisi berlawanan Anda. Kemudian, pastikan untuk berbaur di bawah dagu dan ke leher Anda, untuk menghindari garis demarkasi.
Â
Advertisement