Liputan6.com, Jakarta Perawatan kecantikan menjadi suatu keharusan bagi setiap wanita agar terlihat segar dan cantik setiap saat. Namun, banyak wanita yang enggan untuk melakukannya di salon lantaran harganya yang cukup mahal. Tak perlu kuatir, Anda dapat tetap terlihat cantik walaupun di rumah. Bagaimana caranya? Mari simak penuturannya dari yahoo.co.uk Selasa (24/6/2014) :
Â
Body Scrub :
Advertisement
Memanjakan tubuh dengan body scrub memang menjadi suatu hal yang sangat menyenangkan. Tak perlu repot-repot pergi ke spa, karena Anda dapat membuatnya di rumah. Caranya sangat mudah yaitu campurkan gula merah dengan minyak zaitun dan madu. Anda juga dapat memberikan campuran wangi bunga lavender untuk memberikan aroma yang berbeda dan tahan lama.
Â
Salt Spray
Ingin memberikan tektur rambut yang indah dan tak sulit diatur? Caranya sangat mudah, Anda hanya perlu menyiapkan air hangat, garam, minyak kelapa, dan gel rambut. Lalu, mulailah untuk menyemprotkan air tersebut pada rambut Anda secara teratur. Cukup mudah bukan?
Â
Aromatherapy Balm
Menggunakan lip balm aroma terapi memang menjadi salah satu cara yang tepat untuk membangkitkan semangat. Tak perlu membeli dengan harga mahal, karena Anda dapat membuatnya sendiri di rumah. Bagaimana? Siapkan sebuah mangkuk kecil, lalu campurkan madu, tiga sendok minyak almond, dan air hangat. Aduk hingga merata dan cobalah untuk melapisi di bibir Anda.
Â
Dry Shampoo
Bagi Anda pemilik rambut panjang dan lebat salah satu masalah yang paling sering menimpa Anda adalah rambut kering. Tak perlu membeli sampo karena Anda dapat menjawab segala keresahan Anda dengan membuatnya di rumah. Capurkan dua sendok tepung maizena dengan coklat dan cinnamon. Basuh sisir Anda dengan menggunakan campuran yang telah Anda buat dan mulailah menyisir rambut hingga ke bagian terdalam. Warna hitam rambut akan lebih terjaga dan sehat. (Cyn/Liz)
Â