Sukses

6 Dampak Kurang Tidur Bagi Kecantikan Kulit

Bagaimana bisa tidur mempengaruhi kecantikan kulit?

Liputan6.com, Jakarta Kita semua tahu jika tidur baik untuk kesehatan, tetapi apakah Anda tahu bahwa tidur juga penentu kecantikan kulit wajah Anda? Sebiasa mungkin, biasakan untuk tidur selama 7-8 jam per hari sehingga bisa menggerus berbagai efek bahaya dari kurang tidur.

Tubuh akan melepaskan hormon kortisol ketika kita tidak cukup tidur. Hormon tersebut bertanggung jawab untuk memicu stres, memicu peradangan tubuh, dan merusak kulit. Jadi, tidak bisa dianggap salah apabila tidur merupakan penyebab banyak masalah kulit.

Lantas, sebenarnya bagaimana bisa tidur mempengaruhi kecantikan kulit Anda? Berikut ulasan mengenai hal tersebut seperti yang dilansir dari laman Boldsky, Selasa (17/3/2015):

2 dari 3 halaman

Dampak Kurang Tidur 1-3

1. Memicu Timbulnya Jerawat

Jika memang kulit Anda mudah berjerawat atau sedang berjerawat, tidak cukup tidur akan semakin memperburuk kondisi dengan memicu terjadinya peradangan. Hal ini juga dapat meningkatkan kondisi alergi kulit.

2. Kerusakan Kulit Kecantikan Alami

Kurang tidur bisa menyebabkan kerusakan kolagen yang berguna untuk membuat kulit tetap sehat dan tetap terlihat muda. Semakin kolagen rusak maka kulit akan semakin lemah, berkerut, dan tidak kencang.

3. Merusak Kekebalan Kulit

Kurang tidur bisa memengaruhi kesehatan kulit? Benar, karena kurang tidur bisa meningkatkan timbulnya peradangan dan sistem kekebalan tubuh pun akan melemah. Beberapa penyakit kulit yang berhubungan sistem kekebalan tubuh seperti eksim bisa saja muncul.

3 dari 3 halaman

Dampak Kurang Tidur 4-6

4. Tampilan Wajah Menjadi Buruk

Tidur malam adalah waktu terbaik untuk memperbaiki sel-sel yang rusak dan membangun sel-sel kulit baru. Sementara, kurang tidru justru akan membuat mata bengkak, gelap mata, kekeringan, keriput, dan bintik-bintik pada kulit.

5. Mempercepat Proses Penuaan

Kurang tidur akan mengendur kulit, menciptakan keriput, dan sel-sel kulit belum berhasil diperbaiki. Kulit Anda terlihat tua dan bintik-bintik hitam pun akan muncul lebih dini.

6. Menambah Berat Badan

Kurang tidur dapat membuat Anda mengkonsumsi makanan lebih banyak di malam hari dan Anda akan merasa lebih lapar di siang hari. Anda akan lebih memilih makanan manis dan berlemak agar tidur semakin nyaman, tetapi ingat hal tersebut berdampak bagi berat badan Anda. (Auf/Liz)