Sukses

Buat Sendiri Sampo Kering Anda

Sampo kering buatan sendiri? Berikut ini cara membuatnya.

Liputan6.com, Jakarta Dalam segala keadaan, dimanapun dan kapan pun, Anda tentu ingin rambut tampak cantik seperti sehabis sampo. Namun faktanya, bad hair day bukan terjadi satu atau dua kali saja.

Kini telah tercipta sampo kering. Sampo ini sangat praktis digunakan tanpa harus dibilas dengan air. Dilansir dari Brit+Co pada Rabu (13/5/2015), ada cara mudah untuk membuat sampo kering di rumah.

Berikut ini adalah cara untuk membuat sampo kering bagi rambut yang berwarna terang dan gelap.

2 dari 3 halaman

Sampo Kering untuk Rambut Terang

Sampo Kering untuk Rambut Terang

Bahan:

– 1/4 cup tepung maizena

– 1 sendok teh bubuk kayu manis

– 3-5 tetes minyak aroma terapi

Peralatan:

– gelas ukur

– mangkuk sebagai wadah untuk mencampur semua bahan

– sendok sebagai pengaduk

– wadah sengan tutup sebagai tempat penyimpanan shampoo

– kuas makeup

Cara membuat:

Campurkan semua bahan

Cara pemakaian:

Taburkan pada bagian rambut yang berminyak dengan menggunakan kuas makeup.

3 dari 3 halaman

Sampo Kering untuk Rambut Gelap

Sampo Kering untuk Rambut Gelap

Bahan:

– 1/8 cup tepung maizena

– 1/8 cup bubuk coklat murni (tanpa pemanis)

– 1/8 cup bubuk kayu manis

– 3-5 tetes minyak aroma therapy

Peralatan:

– gelas ukur

– mangkuk sebagai wadah untuk mencampur semua bahan

– sendok sebagai pengaduk

– wadah sengan tutup sebagai tempat penyimpanan shampoo

– kuas makeup

Cara membuat:

Campurkan semua bahan

Cara pemakaian:

Taburkan pada bagian rambut yang berminyak dengan menggunakan kuas makeup.

 

(Annastasia Errine)

 

Video Terkini