Sukses

The McDCouture Runaway Tampilkan Paduan Fesyen dan Kuliner Lezat

Pagelaran The McDCouture tampilkan perpaduan fesyen dan kuliner

Liputan6.com, Jakarta Catwalk merupakan tempat bagi insan fesyen memamerkan karya mereka. Mereka menampilkan busana dengan desain yang memukau, untuk memberikan inspirasi bagi pecinta fesyen yang datang dalam shownya. Namun bagaimana jadinya jika peragaan busana dihelat dengan ide kuliner brand fast food dunia McDonald. Akankah busana berubah menjadi sajian yang lezat di atas catwalk?

The McDCouture menampilkan koleksinya pertama kali di Miami Beach Funksion Fashion Week pada Kamis (5/11/2015). Ini merupakan peragaan busana yang menyita perhatian masyarakat, karena konsep perpaduan fesyen dan kuliner.

Sebanyak 20 koleksi yang ditampilkan terbuat menggunakan kotak french-fry, kotak hamburger, kotak cheeseburger dan cangkir kopi McCafe. Anda penasaran akan seperti apa busana itu bukan?

Foto: Glamour.com

Dibuat oleh mahasiswa di Miami International University of Art & Design, koleksi yang menggunakan megabrand Amerika sebagai inspirasi ini pada dasarnya telah membentuk industri makanan cepat saji menjadi lebih dikenal dan diapresiasi.

Pada show tersebut dipamerkan gaun pengantin dibuat dengan pembungkus Cheeseburger. Ini bukan pertama kalinya bahwa McDonald menjadi inspirasi di atas catwalk, sebelumnya koleksi Jeremy Scott pada musim gugur 2014 lalu di Moschino.

Apakah Anda siap tergoda dengan menyaksikan pagelaran fesyen ini? berikut potret dari McDCouture fashion show yang menggugah selera, yang diambil dari Dailymail, Senin (9/11/2015). (Mit)

Foto: Glamour.com

2 dari 2 halaman

The McDCouture Runaway Tampilkan Paduan Fesyen dan Kuliner Lezat

Foto: Glamour.com

 

Foto: Glamour.com

 

Foto: Glamour.com

 

Video Terkini