Liputan6.com, Jakarta Permasalahan jerawat hingga keriput selalu datang menghantui setiap wanita. Masalah kulit pun bertambah buruk bila gaya hidup Anda tidak teratur, stres, kurang makan makanan bergizi, kurang tidur, dan sering terkena polusi.
Namun, rutinitas perawatan kulit yang tepat dapat membantu meredakan permasalahan kulit. Pakar kosmetik, kulit, dan nutrisi dari House of Skinovation, Juliana Yu, MD.H NH Cosmetologist Dermatologist mengatakan, setidaknya ada empat prinsip dalam merawat kulit yang selalu ia berikan kepada pasiennya. Kepada Liputan6.com, ia pun menjelaskan prinsip tersebut.
Baca Juga
Baca Juga
1. Cleansing milk
Advertisement
Membersihkan kulit menjadi hal yang penting dalam merawat kulit. Cleansing milk merupakan bahan yang paling tepat untuk membersihkan kotoran membandel pada kulit. Cairan ini dapat mengangkat kotoran di wajah dengan maksimal.
2. Cleansing foam
Cleansing foam akan menyempurnakan pengangkatan kotoran di wajah, sekaligus membersihkan cleansing milk yang mungkin masih tersisa di wajah. Sebaiknya, pilih cleansing foam yang tidak membuat kering wajah.
3. Toner
Toner penting untuk menjaga kesegaran wajah. Namun, pilihlah toner yang tidak mengandung alkohol. "Alkohol hanya akan merugikan kulit karena bisa merusak lapisan kolagen pada kulit," ucapnya.
4. Pelembap
Meski kulit Anda berminyak sekalipun, pelembap tetap harus digunakan. Ini karena pelembap bukannya menambah minyak pada wajah, melainkan justru mengontrolnya. Pilihlah pelembap dengan bahan dasar air yang ringan untuk kulit berminyak.