Sukses

Trik Memilih Gaun Pengantin Berdasarkan Zodiak

Mencari inspirasi untuk menemukan gaun pengantin yang Anda idamkan? Intip trik mencari gaun pengantin yang sesuai dengan zodiak berikut ini.

Liputan6.com, Jakarta Menikah menjadi hal yang harus dipersiapkan dengan baik dan sungguh-sungguh. Beragam proses panjang harus Anda lewati sampai hari pernikahan tiba, termasuk memilih gaun pengantin yang tentu saja bukanlah hal yang mudah.

Namun Anda tidak perlu terburu-buru khawatir, dilansir dari glamour.com, Senin (2/5/2016), berikut trik memilih gaun pengantin berdasarkan zodiak Anda.

 

1. Aries (21 Maret-20 April)
Ciri-ciri umum orang berzodiak Aries adalah lincah, petualang, perintis, dan percaya diri. Aries adalah orang yang ingin diperhatikan, sehingga gaun pengantin yang dikenakannya harus menarik perhatian banyak orang, seperti the warehouse dress dari Lela Rose ini.

Ini Trik Memilih Gaun Pengantin Berdasarkan Zodiak Anda. Sumber : glamour.com

2. Taurus (21 April-21 Mei)
Ciri-ciri umum orang berzodiak Taurus adalah romantis, dapat dipercaya, sabar, dan gigih. Taurus menginginkan gaun pengantin yang menarik secara visual, namun mudah untuk dipakai, seperti style 6827 dari Liancarlo ini.

Ini Trik Memilih Gaun Pengantin Berdasarkan Zodiak Anda. Sumber : glamour.com

3. Gemini (22 Mei-21 Juni)
Pemilik zodiak Gemini biasanya energik, multitasking, muda, dan hidup.
Gemini suka dengan hal-hal yang tidak terduga seperti gaun pengantin two in one perla dress dari Zuhair Murad ini.

Ini Trik Memilih Gaun Pengantin Berdasarkan Zodiak Anda. Sumber : glamour.com

2 dari 4 halaman

Cancer

4. Cancer (22 Juni-22 Juli)
Untuk Anda wanita berzodiak Cancer yang intuitif dan imajinatif, namun tetap suka berhati-hati biasanya cocok dengan gaun bersiluet aman.
Cancer memiliki cita rasa yang tajam, sehingga ia akan memilih gaun pengantin yang klasik dengan material yang terlihat anggun seperti chandra wedding dress dari Pronovias ini.

Ini Trik Memilih Gaun Pengantin Berdasarkan Zodiak Anda. Sumber : glamour.com

5. Leo (23 Juli-21 Agustus)
Leo yang kreatif, antusias, dan berwawasan luas mendambakan sebuah gaun pengantin yang mampu memberikan pernyataan akan dirinya dan menarik perhatian banyak orang. Seperti i am chic wedding dress dari Reem Acra ini.

Ini Trik Memilih Gaun Pengantin Berdasarkan Zodiak Anda. Sumber : glamour.com

6. Virgo (22 Agustus-23 September)
Virgo yang sederhana, praktis, dan dapat diandalkan akan memilih gaun pengantin dengan struktur yang jelas, namun tetap berseni. Selain itu, Anda juga menyukai detail-detail kecil yang terlihat indah, seperti dogma wedding dress dari Carolina Herrera ini.

Ini Trik Memilih Gaun Pengantin Berdasarkan Zodiak Anda. Sumber : glamour.com

3 dari 4 halaman

Libra

7. Libra (24 September-23 Oktober)
Libra yang diplomatik, sopan, dan easy going menginginkan segala hal yang seimbang dengan sentuhan romantis pada gaun pengantinnya seperti willowby karya Watters Rosalind Gown dari BHLD ini.

Ini Trik Memilih Gaun Pengantin Berdasarkan Zodiak Anda. Sumber : glamour.com

8. Scorpio (24 Oktober-22 November)
Scorpio berpendirian kuat dengan kepribadian yang menarik dan mampu menjadi magnet bagi banyak orang. Scorpio cocok dengan gaun pengantin yang seksi, seperti giselle dress karya Galia Lahav ini.

Ini Trik Memilih Gaun Pengantin Berdasarkan Zodiak Anda. Sumber : glamour.com

9. Sagitarius (23 November-22 Desember)
Sagitarius yang mencintai kebebasan, intelektual, easy going, dan mudah membuat orang lain nyaman dengan dirinya pasti nyaman dengan gaun pengantin bersiluet klasik yang memiliki pola-pola tak terduga. seperti waking up gown dari Peter Langner ini.

Ini Trik Memilih Gaun Pengantin Berdasarkan Zodiak Anda. Sumber : glamour.com

4 dari 4 halaman

Capricorn

10. Capricorn (23 Desember-20 Januari)
Capricorn yang praktis, ambisius, dan disiplin mendambakan gaun pengantin yang tidak banyak detail, namun tetap menonjolkan sisi tegas, sederhana, dan elegan seperti salah satu karya dari Romona Keveza ini.

Ini Trik Memilih Gaun Pengantin Berdasarkan Zodiak Anda. Sumber : glamour.com

11. Aquarius (21 Januari-19 Februari)
Aquarius menyukai segala sesuatu yang original, mandiri, dan intelektual.
Aquarius hanya menginginkan sebuah gaun pengantin yang dapat menarik perhatian orang, seperti astrid dress dari Tara LaTour ini.

Ini Trik Memilih Gaun Pengantin Berdasarkan Zodiak Anda. Sumber : glamour.com

12. Pisces (20 Februari-20 Maret)
Pisces yang imajinatif, intuitif, dan penuh kasih tepat untuk mengenakan gaun pengantin yang romantis dengan banyak sentuhan tekstur seperti emotion wedding dress dari Monique Lhuillier ini.

Ini Trik Memilih Gaun Pengantin Berdasarkan Zodiak Anda. Sumber : glamour.com

Video Terkini