Sukses

Bergaun Kemben, Seleb Usia 40 Tahunan Ini Adu Seksi di Cannes

Sederet selebriti berusia 40 tahunan tampil memukau dengan tube dress alias gaun kemben di Festival Film Cannes 2016. Mana paling seksi?

Liputan6.com, Jakarta Makin bertambah usia, pesona sederet aktris Hollywood ini makin terpancar. Terutama saat mereka tampil dengan tube dress atau gaun kemben di karpet merah Cannes Film Festival 2016. Naomi Watts yang berusia 47 tahun saling mengadu keseksian dengan Julia Roberts yang setahun lebih tua. Siap-siap terpukau dengan para wanita matang yang tetap menggoda ini.

Pada red carpet Cannes Film Festival ke 69 ini, Naomi Watts mengenakan gaun strapless berwarna navy dari Giorgio Armani. . Ia terlihat anggun sekaligus sensual di Festival Film Cannes 2016.

Deretan tube dress Giorgio Armani pada red carpet Cannes Film Festival 2016

Sementara Julia Roberts mengenakan tube dress dengan aksen off shoulder dari Giorgio Armani. Gaun ini terbuat dari shifon  berwarna hitam. Melengkapi penampilannya ia menambahkan aksesori kalung dengan permata hijau zamrud menggantung indah di lehernya.

 

Deretan tube dress Giorgio Armani pada red carpet Cannes Film Festival 2016

Sementara Jessica Chastain memilih memakai Giorgio Armani Prive berpotongan duyung yang dibuat menggunakan sifon berwarna kuning. Seperti Julia Roberts, ia memilih menyempurnakan penampilannya dengan lilitan kalung permata. 

Deretan tube dress Giorgio Armani pada red carpet Cannes Film Festival 2016

 

Video Terkini