Sukses

7 Langkah Penting untuk Mengecilkan Pori-Pori Wajah

Pori-pori wajah yang besar adalah masalah umum bagi wanita, simak cara mencegahnya.

Liputan6.com, Jakarta Apakah Anda sering menatap kaca dan meratapi pori-pori wajah yang tampak besar? Anda tidak sendirian, banyak wanita di dunia yang mengalami hal ini.

Kulit wajah yang mulus adalah impian setiap wanita, dan pori-pori yang besar dapat mengganggu kepercayaan diri. Mitos yang beredar adalah, pori-pori dapat membesar dan mengecil dengan sendirinya. Sayangnya fakta yang sesungguhnya adalah tidak ada cara untuk mengubah bentuk pori-pori wajah. Bentuk pori-pori dipengaruhi oleh genetik, jadi dengan cara apapun, pori-pori Anda akan terlihat sama.

Yang dapat Anda lakukan adalah membuatnya terlihat lebih kecil dan menstimulasi produksi kolagen untuk membuat struktur pori-pori Anda mengencang. Seperti yang dilansir dari Marieclaire.co.uk pada Selasa (2/8/2016), simak 7 langkah mudah berikut ini.

1. Bersihkan wajah
Komedo hitam disebabkan oleh sebum yang mengeri di pori-pori Anda. Bersihkan kulit Anda dengan pembersih pH-balanced dan sikat wajah untuk menyingkirkan kotoran.

2. Eksfoliasi
Kombinasi scrub wajah dan eksfoliasi akan membantu memecah dan mengangkat sel kulit mati, sehingga pori-pori Anda tidak akan terlihat besar.

3. Cobalah kafein
Dioleskan, kafein dapat mengencangkan pori-pori Anda, serta memperkuat dan mengencangkan dinding pori Anda.

4. Tambahkan toner untuk rutinitas kecantikan Anda
Toner kulit membantu menghilangkan minyak dan cairan dari lapisan atas kulit Anda untuk memperbaiki rona dan tekstur kulit Anda, membuat pori-pori Anda tampak lebih kecil.

5. Manfaatkan produk dengan retinoid
Juga dikenal sebagai Vitamin A, retinoid mempromosikan pergantian sel, yang menghilangkan sisa kulit mati dari pori-pori Anda, serta meningkatkan produksi kolagen.

6. Gunakan primer
Kandungan reflektor optik dalam primer akan membantu menciptakan tampilan matte pada kulit Anda. Coba primer bebas minyak yang dirancang untuk membuat 'blur' pada pori-pori kulit. 

7. Gunakan tabir surya
UVA dan UVB dari sinar matahari memecah kolagen dan menciptakan radikal bebas yang memperlambat produksi sel. Melindungi kulit Anda dari sinar ini akan membantu mempertahankan regenerasi sel-sel kulit yang akan mendukung struktur pori-pori Anda.

Â