Sukses

Tips Aman Pakai Perhiasan Imitasi bagi Pemilik Kulit Sensitif

Ingin mengenakan perhiasan imitasi tapi takut alergi? Simak dulu tips memilih sampai memakainya di sini.

Liputan6.com, Jakarta Melihat banyaknya perhiasan baru dengan model yang cantik dan unik dengan harga yang terjangkau menjadi pilihan banyak wanita saat ini. Anting maupun kalung dengan berbagai jenis model yang begitu menarik membuat Anda ingin memiliki setiap jenisnya.

Tapi yang patut diwaspadai dari membeli dan mengenakan perhiasan imitasi seperti ini adalah iritasi kulit. Banyak hal yang akan ditimbulkan pada kulit Anda yang disebabkan oleh bahan pembuat perhiasan tersebut, seperti merah dan gatal-gatal. Bagi Anda yang memiliki kulit sensitif, berikut adalah beberapa tips aman memakai perhiasan imitasi yang dilansir dari shefinds.com, Jumat (12/8/2016).

(foto: shefinds.com)

Hindari Perhiasan Berbahan Nikel
Nikel menjadi salah satu bahan pembuatan perhiasan imitasi karena harganya yang murah dan tahan lama. Perhiasan berbahan nikel dapat membuat kulit Anda iritasi. Cobalah mencari perhiasan berbahan logam yang mengandung palladium. Palladium sama seperti bahan platinum yang antialergi. Dan harganya pun masih terjangkau.

Hati-hati Memilih Perhiasan Tubuh
Carilah anting atau perhiasan yang melekat dengan tubuh lainnya yang berlabel ‘bebas nikel” untuk menghindari infeksi.

Jangan Gunakan Setiap Hari
Pakailah perhiasan imitasi Anda di saat-saat tertentu. Jangan sampai menggunakan nya setiap hari, karena sangat beresiko terinfeksi.

 

(Dearni Grasia)

Video Terkini