Liputan6.com, Jakarta Pernahkah Anda melihat menu makanan dan seketika merasa jatuh cinta. Inilah hal yang akan Anda rasakan ketika melihat sajian spageti dari Andre Maguba, seorang seniman asal Filipina yang melukis menggunakan saus dan spageti. Hasil karya dari Andre ini dapat membuat siapa pun jatuh cinta dan tidak tega untuk memakannya.
Andre mengaku mulai membuat menu spageti ketika menjalani tugas sekolah. Dia magang di sebuah restoran Italia. Kreatifitas dan kemampuan melukisnya membuat Andre menggambar beberapa tokoh dan figur publik di atas piring saji menggunakan bahan sederhana yaitu pasta dan saus spageti. Kedua bahan ini kemudian dia kombinasikan menjadi karya yang mengagumkan. Menu mi yang menyerupai wajah seseorang. Menarik bukan?
Advertisement
Untuk menyelesaikan menu spageti unik ini, Andre membutuhkan waktu sekitar 3-4 jam. Setelah Andre mengunggah menu mi yang kemudian menjadi viral dan banyak dicari karena membuat masyarakat Filipina penasaran.
Bentuk wajah yang dituangkan Andre pada menu mi ini sangat identik sehingga membuat banyak orang terkagum. Melalui akun instragramnya @heyheyandre_art, Andre memamerkan kecantikan para wanita yang dituangkan dalam seporsi pasta yang lezat.
Siapkah Anda untuk menyantap spageti dengan rupa wajah wanita cantik yang membuat Jatuh Cinta? Berikut potret spageti yang diambil dari akun instagram miliknya, Senin (31/10/2016).
Â