Liputan6.com, Jakarta Perhiasan menjadi salah satu hal penting dalam pernikahan. Tak heran, sebagian orang rela merogoh kocek cukup dalam untuk benda gemerlap ini.
Namun, perhiasan tidak hanya harus indah dipandang. Satu hal yang perlu diperhatikan dalam memilih perhiasan adalah bentuknya harus cocok dengan siluet busana pengantin yang Anda pakai.
Baca Juga
Top 3 Berita Hari Ini: Wamen Pariwisata Minta Maaf Usai Diprotes karena Angkat Lagi Wacana Wisata Halal di Bali
Viral Wanita Pakai Gaun Pernikahan Ibunya 28 Tahun Lalu, Modelnya Disebut Awet dan Tak Terkesan Jadul
Detail Gaun Pengantin Mitzi Abigail yang Simpel tapi Mahal Saat Dinikahi Anthony Ginting
Dilansir dari Elle, Selasa (6/11/2016), ini bentuk perhiasan yang cocok dengan gaun pengantin yang dipakai.
Advertisement
1. Tube dress
Strapless dress atau tube dress sangat perlu diseimbangkan dengan perhiasan yang cukup besar. Anda dapat menggunakan anting unik dengan ukuran cukup besar, kalung panjang misalnya kalung mutiara, atau chokers.
Sweetheart
2. Sweetheart
Potongan gaun dengan garis leher berbentuk hati sering disebut sweetheart. Pilihan perhiasan untuk gaun ini sebenarnya cukup banyak, tetapi supaya tidak terlihat terlalu ramai, maka Anda dapat pandai memilihnya. Kalung simpel dan pendek serta anting cukup panjang bisa menjadi pilihan.
Advertisement
Kotak
3. Kotak
Garis leher kotak bisa diseimbangkan dengan kalung yang berukuran cukup besar. Bagian leher akan sangat terbuka dengan garis leher ini, sehingga Anda membutuhkan perhiasan yang menarik perhatian di bagian ini.
Bulat
4. Bulat
Gaun dengan garis leher membulat sangat feminin, sehingga Anda tidak perlu lagi menambahkan perhiasan besar dan panjang. Perhiasan mungil dengan kilau cantik seperti berhias kristal atau berlian dapat menjadi pilihan.
Advertisement
Off shoulder
5. Off shoulder
Gaun pengantin dengan garis leher seperti ini sangat cocok dipadukan dengan choker dan anting yang berukuran cukup besar.
Leher tinggi
6. Garis leher tinggi
Gaun dengan garis leher tinggi memang cukup sulit jika diberikan perhiasan leher. Karena itu, Anda bisa mengakalinya dengan menggunakan aksesori rambut yang cantik.
Advertisement