Liputan6.com, Jakarta Kahiyang Ayu ramai menjadi perbincangan belakangan ini pasca-beredarnya video sang kekasih, Bobby Nasution, yang sedang fitting baju pernikahan. Banyak orang kepo atau kepengin tahu berita terbaru tentang putri semata wayang Presiden Jokowi.
Setelah gaya busana kebaya dan kemeja favorit Kahiyang Ayu, pada foto terbaru di akun Instagram pribadinya @ayanggkahiyang, ia memamerkan riasan mengaplikasikan alis. Foto ini kemudian mencuri perhatian, sehingga dibanjiri komentar.
Advertisement
Dalam foto tersebut, Kahiyang terlihat stylish dengan kemeja motif stripes. Kemeja bernuansa biru ini memiliki aksen patch pada bagian dada. Rambutnya digerai indah terbawa angin. Dan ada hal yang tidak kalah menarik, yakni pilihan makeup sederhana menjadi andalannya.
Tidak banyak sapuan makeup pada wajah Kahiyang Ayu. Hanya riasan mata yang simple dan polesan lipstik nude menghiasi bibir tipisnya. Yang paling mencuri perhatian adalah alisnya yang terlihat menggemaskan.
Bentuk alis melengkung ini membuat penampilannya semakin imut dan bikin gemas. Pada foto tersebut, Kahiyang terlihat sumringah. Bahkan ia tertawa hingga memperlihatkan hampir keseluruhan giginya.
"*edisi pamer alis* ," tulisnya pada keterangan foto.
"Demi apapun kamu sederhana banget mba @ayanggkahiyang," tulis @atiksupriyatiin pada kolom komentar.
"Mas @bobbynst dan mba @ayanggkahiyang kiranya segala persiapan yang dilakukan dalam menjelang prosesi lamaran nanti, diberikan kemudahan serta kelancaran oleh Tuhan Yang Maha Kuasa. Agar kiranya juga segala harapan dan cita-cita mas @bobbynst dan @ayanggkahiyang yang tentunya juga menjadi harapan seluruh keluarga besar kedua belah pihak untuk segera melihat kalian berdua untuk menuju pelaminan pernikahan, dapat segera terwujud dan terkabulkan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa, Amin," tulis @timothyhariandja.
Berikut beberapa gaya Kahiyang Ayu memamerkan alisnya yang diambil dari akun instagram @ayanggkahiyang, Jumat (17/2/2017).
1. Gaya alis gemas
Gaya alis ini memperlihatkan gaya Kahiyang yang apa adanya. Kesederhanaannya dengan memamerkan alis ini membuat tampilannya semakin menggemaskan.
Advertisement
2. Alis dengan kacamata
Kahiyang menyapukan pensil alis lebih tebal mengikuti bentuk alis mata naturalnya. Hal ini untuk membuat tampilan matanya semakin menarik, meski sedang menggunakan kacamata.
3. Alis formal
Alis mata formal berupa lengkungan sempurna dengan sapuan yang lebih tebal. Kahiyang menggunakan alis seperti ini ketika menggunakan kebaya, sehingga menciptakan tampilan formal.
Advertisement
4. Alis kekinian
Layaknya wanita pada zaman urban, Kahiyang juga mengikuti tren alis mata kekinian dengan lengkungan di ujung alis. Penampilan ini membuat Kahiyang jauh lebih segar dan menarik.
Baca Juga